Belanda Lolos ke Final, Van Dijk Klaim Portugal Bukan Hanya Tentang Ronaldo

Penulis: Rei Darius
Jumat 07 Jun 2019, 16:30 WIB
Belanda Lolos ke Final, Van Dijk Klaim Portugal Bukan Hanya Tentang Ronaldo

Cristiano Ronaldo bukan satu-satunya lawan Van Dijk (Image: Zimbio)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Virgil van Dijk mengatakan bahwa Belanda tidak boleh hanya fokus kepada Cristiano Ronaldo menjelang laga final Liga Negara UEFA kontra Portugal.

Die Oranje sukses mengamankan tiket lolos ke final setelah sukses mengalahkan Inggris dengan skor 3-1 di Guimaraes pada hari Kamis (6/6) kemarin malam waktu setempat.

Van Dijk, yang dianggap sebagai salah satu defender terbaik dunia pada saat ini, akan berhadapan dengan Ronaldo, yang merupakan salah satu pemain terbaik dunia, pada laga final di hari Minggu (9/6) nanti.

Namun demikian, sang bintang yang baru saja mengantarkan Liverpool menjadi juara Liga Champions tersebut menekankan bahwa Portugal bukan hanya tentang Ronaldo, yang sukses mencetak hat-trick ke gawang Swiss pada laga semifinal sehari sebelum kemenangan Belanda.

"Kita lihat nanti. Itu bukan hanya Cristiano Ronaldo yang akan kami hadapi, kami akan menghadapi Portugal yang hebat. Kami lihat nanti apa yang akan terjadi," ucap Van Dijk kepada para reporter, dikutip dari Goal.

"Saya menantikan kesempatan untuk memainkan laga final ini dengan tim ini, dan kami akan mengerahkan segalanya yang kami mampu lakukan untuk menggenggam trofi itu pada akhir laga dan membuat bangga semua orang."

Meskipun Ronaldo menjadi bintang pada laga kontra Swiss, namun Portugal masih memiliki senjata simpanan dalam diri penyerang belia, JOao Felix, yang mencuri perhatian sepanjang musim 2018/2019 lewat performanya bersama Benfica.

Artikel Tag: Virgil van Dijk, Timnas Belanda, Cristiano Ronaldo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/belanda-lolos-ke-final-van-dijk-klaim-portugal-bukan-hanya-tentang-ronaldo
2564  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini