Batal Pensiun dari Timnas Jerman, Kontribusi Thomas Muller Diragukan

Penulis: Febrian Kusuma
Kamis 12 Jan 2023, 03:30 WIB
Thomas Muller

Thomas Muller (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Legenda Bayern Munich, Lothar Matthaus, meragukan kontribusi Thomas Muller untuk Der Panzer pada gelaran Piala Eropa 2024 mendatang, menyusul keputusan pemain milik Bayern Munich itu untuk membatalkan pensunnya dari laga internasional.

Berbicara kepada Philipp Kessler dari TZ, Lothar Matthaus meyakini bahwa Thomas Muller akan mampu tampil lebih baik apabila ia memfokuskan dirinya untuk membela Bayern Munich, bukan memecah konsentrasinya dengan membela klub dan juga negara.

“Dari pengalaman saya sendiri. Saya dapat mengatakan bahwa saya mungkin terlambat pensiun dari timnas. Segalanya berjalan sangat baik bagi saya di level klub pada akhir 1990-an, tetapi tidak lagi bersama Timnas Jerman. Saya pindah ke AS pada awal tahun 2000, dan di Piala Eropa 2000 saya bermain buruk,” ucap Lothar Matthaus, dinukil dari laman Bavarian Football Works.

“Saya pikir Thomas Muller dalam kondisi terbaiknya ketika dia hanya fokus pada FC Bayern. Dari sudut pandang saya, kontribusinya di FC Bayern tidak akan sebagus seperti sebelumnya, karena beban ganda (klub dan tim nasional) yang dia miliki dalam satu setengah tahun terakhir,” lanjut mantan pemenang Ballon d’Or tersebut.

Muller telah membela Timnas Jerman sejak tahun 2010 yang lalu atau saat usianya masih menyentuh angka 21 tahun. Sejak saat itu, pria kelahiran Weilheim in Oberbayern, Jerman itu berhasil membuat 121 caps internasional dengan sumbangsih 44 gol bersama Der Panzer.

Artikel Tag: Thomas Muller, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/batal-pensiun-dari-timnas-jerman-kontribusi-thomas-muller-diragukan
1015  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini