Barcelona Putuskan untuk Menunda Perekrutan Martinez

Penulis: Senja Hanan
Senin 13 Jul 2020, 20:53 WIB
Barcelona Putuskan untuk Menunda Perekrutan Martinez

Penyerang Inter Milan, Lautaro Martinez. (Images: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu mengatakan sudah melakukan pembicaraan dengan Inter Milan terkait transfer Lautaro Martinez. Bartomeu mengatakan untuk sementara negosiasi dengan Martinez tertunda.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Martinez telah banyak dihubungkan dengan Barcelona selama berbulan-bulanPenyerang asal Argentina itu akan direkrut pada bursa transfer musim panas ini.

Penyerang andalan Inter tersebut dipandang sebagai pengganti yang pas untuk Luis Suarez, yang sudah berusia 33 tahun, telah melewatkan bagian musim ini karena cedera. Namun, manajemen Inter Milan bersikeras tidak akan melepas Martinez kurang dari 100 juta euro.

Itu yang membuat proses kepindahan Martinez tak kunjung selesai. Apalagi, di masa pandemi virus corona seperti ini. Kondisi ini juga yang membuat Bartomeu harus sedikit bersabar dan menunggu hingga bursa transfer mendatang.

Apalagi, Direktur Eksekutif Inter Milan, Beppe Marotta juga menegaskan kalau tidak akan menjual Martinez jika sang pemain tidak meiminta secara langsung untuk dijual.

"Bursa transfer nantinya akan sangat berbeda. Klub-klub besar akan menghadapi kesulitan keuangan, tapi Barcelona selalu bergerak di bursa transfer," ujar Presiden Barcelona, Josep Maria Bartomeu, kepada TV3.

"Untuk kasus Lautaro, negosiasinya memang ditunda saat ini. Kami sudah bicara dengan Inter beberapa pekan lalu. Kami sudah masuk ke fase penilaian," sambungnya. "Kami sudah bicara dengan Inter soal Lautaro, tapi sudah lama. Kami akan menunggu musim selesai dan mempelajari lagi semuanya."

Artikel Tag: Lautaro Martinez, Barcelona, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/barcelona-putuskan-untuk-menunda-perekrutan-martinez
1034  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini