Barcelona bukan cuma MSN

Penulis: Datuk Nofri
Kamis 25 Feb 2016, 08:14 WIB
Barcelona bukan cuma MSN

Barcelona bukan cuma MSN (foto:scoopnest/repro)

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - "Barcelona bukan hanya soal diri saya, Leo Messi, dan Luis Suarez, tetapi tentu saja saya menyukai hubungan persahabatan kami, baik di lapangan maupun di luar lapangan. Kami mengesampingkan ego pribadi kami. Kami hanya memikirkan kepentigan klub dan kami sedang berupaya meraih musim gemilang lagi di musim ini."

Neymar mengakui hubungan persahabatannya di dalam maupun di luar lapangan dengan   Luis Suarez dan Lionel Messi telah berpengaruh besar bagi permainan dan kesuksesan Barcelona sejauh ini.

Namun demikian, menurut penyerang asal Brazil itu bahwa klub Barcelona bukan hanya trio MSN – Messi, Suarez dan Neymar.

Berkata kepada the Mirrorsebelum laga melawan tuan rumah Arsenal kemaren malam, Neymar mengatakan, “Barcelona bukan hanya soal diri saya, Leo Messi, dan Luis Suarez, tetapi tentu saja saya menyukai hubungan persahabatan kami, baik di lapangan maupun di luar lapangan karena hal demikian berperan dalam permainan kami. Kami semua sebenarnya mengesampingkan ego pribadi kami. Kami tidak peduli siapa yang mencetak gol, siapa yang mengumpan atau siapa yang memenangkan gelar personal karena kami hanya memikirkan kepentigan klub dan kami sedang berupaya meraih musim gemilang lagi di musim ini.”

Barcelona diprediksi bisa mengulang kesuksesan yang mereka peroleh di musim lalu dimana mereka berhasil meraih treble, yaitu memenangkan gelar juara La Liga, Copa del Rey dan piala Liga Champions.

Pengamat mengatakan bahwa trio MSN menjadi trio yang sangat berbahaya dimana mereka memiliki konsistensi dalam menjebol gawang lawan.

Sementara itu belum lama ini, ketika berbicara kepada the Express, Suarez sendiri juga menyatakan hal yang senada dengan Neymar bahwa persahabatannya dengan Neymar dan Messi telah menjadi factor penting bagi permainan klubnya.  

Suarez mengatakan,”Persahabatan saya dengan Messi, dan Neymar sifatnya murni dan natural, tidak dibuat-buat, kami sangat dekat. Saya yakin itu berpengaruh pada pemahaman kami di atas lapangan. Kini permainan kami semakin berkembang, dan level permainan kami masih bisa naik lagi ke level yang lebih tinggi.”

Penampilan Barcelona kini memang terlihat lebih berbahaya dibandingkan dengan penampilan mereka di awal dekade ini.

Artikel Tag: Liga Spanyol, Barcelona, Luis Suarez, Lionel Messi, Neymar

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/barcelona-bukan-cuma-msn
2215  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini