Barcelona Berpeluang Kehilangan Target Incarannya, Kai Havertz

Penulis: Febrian Kusuma
Minggu 15 Des 2019, 14:00 WIB
Barcelona Berpeluang Kehilangan Target Incarannya, Kai Havertz

Kai Havertz (Goal)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Spanyol: Real Madrid kini disebut mulai serius untuk mendatangkan gelandang serang milik Bayer Leverkusen, Kai Havertz. Ketertarikan Los Blancos pada Havertz bisa membuat Barcelona kehilangan kesempatan untuk mendatangkan sang pemain.

Nama Havertz mulai mencuat ke permukaan setelah dia berhasil menunjukkan penampilan luar biasa dalam dua musim terakhir. Pada musim lalu pemain yang kini berusia 20 tahun itu mampu mencetak 20 gol dalam 42 pertandingan di semua kompetisi bersama Bayer Leverkusen. Catatan yang luar biasa untuk seorang gelandang serang.

Kemampuannya pun disebut-sebut mirip dengan Andres Iniesta, legenda hidup Barcelona. Dengan fakta usianya yang masih sangat muda, Barcelona pun tertarik untuk mendatangkan Havertz dengan menggelontorkan dana sebesar 100 juta euro atau setara 1,5 triliun rupiah.

Sementara itu, Real Madrid yang menjadi rival abadi Barcelona juga disebut mulai kepincut dengan Havertz. Sebenarnya Real Madrid masih memiliki beberapa target incaran lainnya, seperti Christian Eriksen, Paul Pogba, dan Donny van de Beek. Hanya saja Eriksen kemungkinan bakal dilepas oleh Tottenham Hotspur pada musim dingin 2020, sementara Real Madrid hanya berniat mendatangkannya secara gratis pada penghujung musim 2019/20 mendatang.

Kini Real Madrid juga mulai ragu untuk mendatatangkan Pogba, karena pemain internasional Perancis itu memiliki harga yang sangat mahal dan penampilannya bersama Manchester United inkonsisten. Sedangkan untuk Van de Beek, kini dia hanya bermain bersama Ajax Amsterdam di Eredivisie, yang dianggap tak terlalu kompetitif sehingga kualitasnya belum benar-benar terbukti.

Oleh karena itu Havertz dianggap sebagai target yang sangat ideal bagi Madrid untuk memperkuat lini tengah. Peluang Barcelona untuk mendatangkan Havertz juga semakin menipis, setelah pemuda kelahiran Aachen, Jerman itu disebut lebih tertarik pindah ke Real Madrid yang kini dihuni banyak pemain muda.

Artikel Tag: Kai Havertz, Bayer Leverkusen, Barcelona, Real Madrid

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/barcelona-berpeluang-kehilangan-target-incarannya-kai-havertz
1192  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini