Barcelona Akan Minta Pertandingan vs Atletico Madrid Diundur
Berita Liga Spanyol: Barcelona dikabarkan akan meminta kepada La Liga untuk menjadwal ulang pertandingan melawan Atletico Madrid karena bertepatan dengan penyelenggaraan festival budaya di Catalan.
Menurut kabar yang dilansir Mundo Deportivo mengungkapkan bahwa Barcelona akan meminta kepada La Liga untuk mengundurkan jam pertandingan melawan Atletico Madrid karena bertepatan dengan jam pelaksanaan festival Sant Jordi.
Barca akan menjamu Atletico pada 23 April mendatang dan pertandingan akan dimulai pukul 4.15 sore waktu setempat, di hari yang sama ibukota Catalonia akan merayakan festival Sant Jordi yang merupakan kombinasi budaya dan romantisme.
Di acara tersebut toko buku dan bunga akan didirikan di sepanjang jalanan ibukota Catalan, membuat kota sedikit padat dengan pejalan kaki, sebagai tradisi ribuan orang akan memenuhi jalanan untuk membeli buku dan bunga mawar,
Jadi untuk menghindari kemacetan di hari pertandingan Blaugrana akan mengajukan permintaan kepada La Liga bahwa pertandingan tersebut diundurkan beberapa jam, sebelum melawan Los Rojiblancos mereka akan menjamu Real Madrid di leg kedua semifinal Copa del Rey dengan keunggulan 1-0 di leg pertama.
Setelah itu rampung, tim besutan Xavi Hernandez akan melakoni dual laga di liga melawan Girona pada 10 April dan Getafe pada 15 April sebelum menjamu Atleti di Spotify Camp Nou. Hingga saat ini mereka masih kokoh di puncak klasemen Liga. Sedangkan Atleti menghuni peringkat ketiga klasemen.
Artikel Tag: Barcelona, Atletico Madrid, La Liga
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/barcelona-akan-minta-pertandingan-vs-atletico-madrid-diundur
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini