Bali United Vs Persis Solo, Ajang Reuni Tim Pelatih

Penulis: Dayat Huri
Rabu 16 Jun 2021, 04:00 WIB
Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto siap hadapi mantan timnya Bali United

Pelatih Persis Solo, Eko Purdjianto/foto dok Persis Solo

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pertandingan Bali United kontra Persis Solo di Stadion Manahan Solo pada Rabu (16/6) pekan ini dalam rangka tur pramusim Serdadu Tridatu bertajuk Tour de Java dipastikan jadi ajang reuni tim pelatih dari kedua tim.

Eko Purdjianto yang kini dipercaya menukangi Persis Solo adalah mantan asisten asisten Stefano Cugurra Teco di tim Serdadu Tridatu.

"Kita lihat nanti di lapangan. Saya tahu Coach Teco dan skuadnya, bedanya masing-masing sudah pegang tim sendiri sekarang. Kita profesional, dia juga pasti sudah tahu," kata dia seperti dilansir laman resmi klub.

Untuk persiapan tim, Persis Solo akan memanfaatkan sebaik mungkin kesempatan laga uji coba melawan Bali United yang merupakan salah satu tim papan atas tanah dan juga kampiun Liga 1 2019. Untuk pertandingan uji coba nanti, Laskar Samber Nyawa memboyong 22 pemain untuk diikutsertakan dalam laga uji tanding, sementara pemain yang tidak ikut akan menjalani sesi latihan terpisah di hari yang sama.

"Secara teknis kita perlu melakukan uji coba setelah kemarin melawan klub lokal dan klub Liga 1, Bhayangkara FC. Ini akan menjadi uji coba ketiga yang bagus sekali buat tim. Kita uji semuanya dari konsep permainan, dan mana pemain yang cocok untuk tiap posisi nanti," katanya.

Sedangkan terakit mantan anak asuhnya di tim Bali United, pelatih kelahiran Semarang tersebut menganggap setiap pemain lawan patut untuk diwaspadai.

"Semua pemain Bali United berbahaya. Kita tetap upayakan yang terbaik untuk kompetisi, step by step dari uji coba yang lalu sudah ada progres," tambah Eko Purdjianto.

Sementara di kubu lawan, Serdadu Tridatu telah siap dengan skuatnya untuk menjalani pertandingan Rabu nanti. Beberapa pemain tidak dibawa saat tur kali ini dikarenakan ada beberapa yang baru pulang usai membela timnas dan beberapa yang lain masih dalam proses pemulihan cedera.

Artikel Tag: Bali United, Persis Solo, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/bali-united-vs-persis-solo-ajang-reuni-tim-pelatih
1667  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini