Aubameyang Disebut Bisa Pecahkan Rekor Gol Henry, Jika...

Penulis: Fery Andriyansyah
Rabu 14 Agu 2019, 22:15 WIB
Aubameyang Disebut Bisa Pecahkan Rekor Gol Henry, Jika...

Pierre-Emerick Aubameyang merayakan golnya ke gawang Newcastle bersama Ainsley Maitland-Niles, Minggu (11/8). (Foto: Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Legenda Arsenal, Ian Wright, berpendapat bahwa Pierre-Emerick Aubameyang bisa memecahkan rekor gol Thierry Henry seandainya ia tiba lebih cepat di Emirates.

The Gunners harus menunggu selama lima setengah tahun untuk menemukan pengganti Robin van Persie sebagai ujung tombak klub, ketika Arsene Wenger mendatangkan Aubameyang dari Borussia Dortmund pada Januari 2028 dan mendorongnya langsung ke tim utama.

Dan bersama dengan bos saat ini Unai Emery, Aubameyang telah menghasilkan 42 gol hanya dalam 66 penampilan. Berkaca pada hal itu, Wright percaya bahwa pemain berusia 30 tahun itu layak mendapatkan penghargaan untuk kinerjanya, termasuk Sepatu Emas Premier League musim lalu.

Wright juga mengklaim bahwa catatan gol sepanjang masa Thierry Henry di London utara bisa berada di bawah ancaman seandainya Arsenal bergerak lebih cepat untuk mendapatkan jasa Aubameyang.

"Saya tidak berpikir [dia pemain yang diragukan]," kata Wright kepada BBC. "Kita semua tahu bahwa Aubameyang telah menjadi pencetak gol terbanyak. Di mana pun dia berada, dia telah mencetak gol.

"Di Saint-Etienne, dia mencetak 41 gol dari 97 penampilan. Di Borussia Dortmund, 141 gol dari 213 pertandingan. Untuk Gabon, dia mencatat 59 penampilan dan mencetak 24 gol, jadi saya pikir dia tidak boleh diremehkan. Dia pemain terbaik Afrika tahun ini.

"Dia adalah seseorang yang saya percaya jika dia berada di Arsenal beberapa tahun yang lalu, maka rekor [gol Henry] akan berada dalam bahaya jika berkaca pada catatan golnya."

Aubameyang menjadi pahlawan The Gunners ketika ia mencetak gol kemenangan pada pertandingan pembuka Premier League melawan Newcastle, Minggu (11/8), yang berakhir dengan skor tipis 1-0.

Artikel Tag: Ian Wright, Pierre-Emerick Aubameyang, Arsenal

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/aubameyang-disebut-bisa-pecahkan-rekor-gol-henry-jika
880  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini