Atletico Madrid Minati Servis Striker Terpinggirkan AC Milan

Atletico Madrid mengincar servis Nikola Kalinic dari AC Milan (foto:stadionews)
Berita Transfer: Raksasa La Liga, Atletico Madrid dikabarkan turut memburu striker terpinggirkan AC Milan, Nikola Kalinic yang sempat memperkuat Kroasia di Piala Dunia 2018 akan tetapi dipulangkan lebih awal oleh timnya karena menolak tampil sebagai pemain pengganti.
Atletico Madrid dikabarkan berminat merekrut penyerang Milan, Nikola Kalinic yang mengalami musim sulit bersama klub dan juga timnas negaranya. Setekah direkrut dari Fiorentina musim panas lalu, ia hanya mencetak enam gol di musim pertamanya bersama Rossoneri dan tidak berhasil menembus skuat utama pilihan allenatore Gennaro Gattuso.
Nikola Kalinic memang terpilih untuk dibawa Kroasia ke Piala Dunia Rusia 2018 akan tetapi ia dipulangkan lebih awal setelah menolak tampil sebagai pemain pengganti saat timnya menang 2-0 atas Nigeria di pertandingan pembuka grup.
Menurut kabar yang dilansir Corriere della Sera mengungkapkan bahwa Atletico Madrid berminat untuk mendatangkan pemain terpinggirkan Milan tersebut bahkan Los Rojiblancos sudah memulai pembicaraan awal terkait kemungkinan transfer.
Calciomercato sebelumnya mengabarkan bahwa Massimiliano Mirabelli telah menghubungi agen pemain 30 tahun tersebut dan klub menginginkan nilai transfer sebesar 22-25 Juta Euro (sekitar Rp. 369-419 Miliar) untuk sang striker.
Eintracht Frankfurt dan Schalke telah membuat penawaran bersama dengan Spartak Moscow, namun Diego Simeone secara pribadi telah menghubungi sang pemain via telepon dan menginginkannya sebagai pemain penting di skuatnya musim depan.
Kalinic memulai kariernya bersama klub asal Kroasia, Hajduk Split sebelum hijrah ke Inggris dan bergabung dengan Blackburn Rovers pada 2009. Setelah dianggap gagal di dua musim perantauannya di Premier League, ia kemudian hijrah ke Ukraina dan bergabung dengan Dnipro Dnipropetrovsk dan membantu mereka mencapai final Liga Europa pada 2015. Selanjutnya ia hengkang ke Serie A bermain untuk Fiorentina dan Milan.
Hengkangnya Kalinic akan membuat Rossoneri mencari penyerang baru dan target utama mereka adalah striker Lazio Ciro Immobile dan Radamel Falcao dari AS Monaco.
Artikel Tag: Atletico Madrid, AC Milan, Nikola Kalinic, transfer
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/atletico-madrid-minati-servis-striker-terpinggirkan-ac-milan
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini