Atletico Madrid Bisa Gunakan Lemar Guna Muluskan Transfer Lacazette

Penulis: Vina Enza
Selasa 14 Jan 2020, 15:51 WIB
Atletico Madrid Bisa Gunakan Lemar Guna Muluskan Transfer Lacazette

Alexandre Lacazette dan Thomas Lemar

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Raksasa La Liga, Atletico Madrid dikabarkan berminat untuk mendatangkan Alexandre Lacazette sebagai rencana B jika mereka gagal mendaratkan Edinson Cavani dan bisa menawarkan Thomas Lemar sebagai barter untuk merayu The Gunners.

Arsenal sendiri telah lama dikaitkan dengan transfer winger Los Rojiblancos, Thomas Lemar yang sebelumnya pernah nyaris bergabung dengan The Gunners akan tetapi kesepakatan gagal di tengah jalan.

Sedangkan Atletico Madrid di sisi lain merupakan klub terfavorit untuk mendapatkan servis Edinson Cavani saat kontrak sang striker dengan Paris-Saint Germain habis di musim panas nanti, dan dikabarkan mereka akan mengalihkan targetnya pada Lacazette jika gagal merekrut pemain asal Uruguay tersebut.

Lebih lanjut kabar yang dilansir dari Daily Express jika memang Atleti mengincar Lacazette maka klub La Liga tersebut bisa menawarkan Lemar pada Arsenal sebagai bagian dari kesepakatan. Sedangkan winger asal Perancis tersebut mengalami kesulitan sejak hijrah ke Atletico dari Monaco dengan mahar 63 Juta Poundsterling (sekitar Rp. 1,07 Triliun) pada Juli 2018 lalu. Pemain 24 tahun tersebut hanya menjadi starter dalam sembilan pertandingan La Liga musim ini dan Atleti dikabarkan bersedia melepasnya.

Selain Arsenal, Tottenham Hotspur juga dikaitkan dengan transfer pemain internasional Perancis tersebut sementara kabar dari Sky Sports menyebutkan sang winger juga bisa saja pindah ke Wolverhampton Wanderers. Pelatih Diego Simeone pun mengakui bahwa penampilan Lemar tidak sesuai dengan yang diharapkannya saat membahas mengenai masa depan sang pemain di awal bulan ini.

Artikel Tag: Atletico Madrid, Arsenal, Thomas Lemar, Alexandre Lacazette

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/atletico-madrid-bisa-gunakan-lemar-guna-muluskan-transfer-lacazette
1649  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini