Atalanta Targetkan Untuk Rekrut Dua Pemain Anyar

Penulis: Rheza Hendrian
Jumat 12 Jul 2019, 20:25 WIB
Atalanta Targetkan Untuk Rekrut Dua Pemain Anyar

Mario Lemina / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Demi menambah kekuatannya di Liga Champions ini, Atalanta menargetkan untuk merekrut Mattia Perin dan Mario Lemina pada bursa transfer kali ini.

La Dea baru saja membuat sejarah dengan memastikan diri lolos untuk pertama kalinya ke Liga Champions musim ini setelah berhasil finish keempat di Serie A musim lalu.

Guna mampu berbicara banyak di kompetisi kasta tertinggi antar klub benua biru tersebut, skuat asuhan Gian Piero Gasperini ini pun mengincar sejumlah nama demi mendongkrak kekuatan tim.

Seperti dilaporkan oleh Corriere dello Sport, klub asal Bergamo ini memasukkan nama Perin dan Lemina dalam rencana belanja mereka.

Masa depan Perin bersama Juventus sedang tak jelas karena klub asal Turin tersebut baru saja memulangkan kiper gaek asal Italia, Gianluigi Buffon.

Sementara Lemina ingin pindah pada jendela transfer kali ini karena sudah tak nyaman merumput bersama klub Premier League, Southampton.

Namun untuk mendapatkan tanda tangan dua pemain tersebut, Atalanta sepertinya akan menghadapi persaingan yang keras dari sejumlah klub lain.

Lemina saat ini tengah dalam bidikan Manchester United dan Arsenal.

Sementara Perin sedang diburu oleh banyak klub seperti Fiorentina, AC Milan, Porto, Bournemouth, dan Newcastle United.

Atalanta memang sudah merekrut Luis Muriel dari Sevilla untuk mendongkrak lini serang mereka musim depan.

Tetapi kehadiran Muriel saja dirasa belum cukup utntuk membuat mereka bisa bersaing di kompetisi Liga Champions musim ini.

Artikel Tag: Atalanta, Southampton, Juventus, Mario Lemina, Mattia Perin

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/atalanta-targetkan-untuk-rekrut-dua-pemain-anyar
2045  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini