Antonio Conte Diklaim Sukses Bawa Inter Milan Naik Level

Penulis: Demos Why
Selasa 30 Mar 2021, 11:30 WIB
Manajer Inter Milan, Antonio Conte.

Antonio Conte (Foto: Sportinfoto/DeFodi Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Legenda Inter Milan, Walter Zenga, memberikan pujian setinggi langit bagi kinerja yang ditunjukkan oleh Antonio Conte selama menjadi manajer Nerazzurri. Zenga mengklaim Conte sukses membawa Inter naik level. Apa alasannya?

Kinerja Antonio Conte pada bulan Desember tahun lalu mendapatkan sorotan tajam usai gagal membawa Inter Milan lolos ke babak 16 besar Liga Champions lantaran hanya menjadi juru kunci di fase grup. Namun setelah itu, performa skuad La Beneamata di Serie A nyatanya menjadi tak terbendung. Bahkan usai meraih delapan kemenangan beruntun di liga, kini mereka perkasa di pucuk klasemen sementara Liga Italia.

Inter kini telah mengoleksi 65 poin dari 27 laga. Mereka unggul 6 angka dari AC Milan yang telah bermain 28 kali, itu artinya Nerazzurri memiliki peluang untuk kembali memperlebar jarak dengan rival sekota mereka guna memuluskan jalan menuju tangga juara.

Meroketnya penampilan Inter belakangan ini lantas mendapatkan pujian dari Walter Zenga. Sang kiper legendaris Inter tersebut mengklaim meroketnya penampilan Il Biscione tak bisa lepas dari peran Conte selaku manajer tim yang telah membawa mereka ke level selanjutnya.

"Conte dianggap sebagai pelatih terburuk ketika Inter tersingkir dari Eropa tiga bulan lalu," ujar Zenga kepada Gazzetta dello Sport.

"Namun tiga bulan telah berlalu. Bagi para pelatih, menang juga berarti membangun tim, membangun mentalitas."

"Saya akan melihat seseorang seperti Antonio sebagai pemenang, tetapi bukan karena dia berhasil mengangkat trofi, tetapi karena dia membawa klub ke level berikutnya," pungkasnya.

Artikel Tag: Antonio Conte, Inter Milan, Walter Zenga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/antonio-conte-diklaim-sukses-bawa-inter-milan-naik-level
1300  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini