Ambisi Borneo FC Petik Poin di Markas MU

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 25 Mei 2019, 07:00 WIB
Ambisi Borneo FC Petik Poin di Markas MU

Kemenangan atas Arema FC angkat kepercayaan diri skuat Borneo FC/foto dok Borneo FC

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Kemenangan 2-0 yang berhasil dicatatkan Borneo FC atas Arema FC pada pertandingan kedua Liga 1 Indonesia 2019 mampu mengangkat kepercayaan diri tim asuhan Mario Gomez itu untuk menatap laga selanjutnya, yaitu menghadapi Madura United, Selasa (28/5).

Manajer Borneo FC, Dandri Dauri menilai, dengan kepercayaan diri seperti yang ditunjukkan skuatnya saat ini, timnya berpeluang memetik poin penuh di markas Madura United nanti.

"Untuk pertandingan melawan Madura United, pasti kita ingin meraih poin. Ini penting untuk mengganti poin kita yang hilang di laga pertama. Kita harus fight di sana, meski tuan rumah adalah salah satu tim calon juara musim ini," kata Dandri seperti lansir laman resmi Borneo FC.

Menargetkan poin penuh di markas Madura United tentunya bukan pekerjaan mudah. Pasalnya, tim berjuluk Laskar Sape Kerrab itu menatap Liga 1 2019 dengan komposisi skuat bertabur bintang yang bahkan mendapat julukan Los Galacticos-nya Indonesia.

Meski mengakui kualitas skuat bintang yang saat ini menghuni skuat Madura United, Dandri menilai timnya tetap memiliki peluang selama mau bekerja keras di sepanjang laga.

"Sepak bola bukan matematika yang hasilnya sudah pasti. Sebelum pertandingan berakhir, segalanya bisa terjadi dalam sepak bola," terangnya.

Terkait pertandingan kontra Arema FC, Dandri mengaku sangat bersyukur atas kemenangan yang berhasil diraih timnya. Sebab Arema FC adalah tim besar dan kuat di Liga 1 selama ini.

"Harus kita syukuri hasil melawan Arema. Mereka tim besar dan kita bisa bangkit setelah laga pertama mendapat seri di Aji Imbut. Semangat dan kemauan semua yang ada di tim termasuk presiden klub yang terus mensupport, membuat tiga poin bisa kita ambil," tambahnya.

Ucapan terima kasih juga diberikan ke Pusamania, komunitas sepak bola dan masyarakat Samarinda yang datang ke Stadion Segiri. Diakui Dandri, awalnya ia sempat khawatir karena cuaca kurang bersahabat.

"Tapi semangat suporter dan penonton untuk datang mendukung Borneo FC jauh lebih besar dari pada hujan yang turun," sebutnya.

Artikel Tag: Liga 1, Borneo FC, madura united

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ambisi-borneo-fc-petik-poin-di-markas-mu
1065  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini