Agen Morata Hubungi Barcelona, Bicarakan Transfer Januari?

Penulis: A Mahfuda
Kamis 13 Des 2018, 22:45 WIB
Agen Morata Hubungi Barcelona, Bicarakan Transfer Januari?

Alvaro Morata (Sumber: Getty)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Striker Chelsea, Alvaro Morata, tampaknya akan segera pindah ke Barcelona. Menurut kabar dari The Mirror, agen sang pemain telah melakukan kontak dengan raksasa Spanyol tersebut.

Morata sepertinya sangat kesulitan untuk beradaptasi dengan atmosfer di Premier League sejak tiba di musim panas 2017, dan pada bursa sebelumnya ia mengakui sempat ingin meninggalkan klub London Barat.

Pemain berusia 26 tahun itu masuk dan keluar dari tim Maurizio Sarri musim ini, dan The Blues diyakini ingin penyerang tersebut menemukan klub baru.

The Mirror mengklaim bahwa agen Morata telah melakukan kontak dengan Barcelona melalui perantara setelah Luis Suarez mengalami cedera.

Masih belum jelas apakah Suarez akan bermain lagi musim ini, mengingat striker tersebut saat ini sedang bersiap untuk menjalani perawatan sel induk pada lututnya.

Langkah pinjaman kabarnya akan diusahakan sebagai pilihan yang paling memungkinkan untuk mengatasi absennya Suarez tersebut, dengan kemungkinan perpindahan permanen di musim panas.

Morata sendiri memulai kariernya di Spanyol dan datang melalui akademi Real Madrid sebelum dijual ke Chelsea.

The Blues tentu ingin menutup biaya 60 juta pounds (Rp1,1 triliun) yang mereka bayarkan untuk membeli Morata, namun keinginan tersebut tampaknya akan sulit terwujud mengingat performa Morata yang sedang redup.

Morata telah mencetak lima gol dalam 14 penampilan liga musim ini, tapi ia masih kesulitan untuk beradaptasi dengan fisik di Premier League. Finishing yang kurang sempurna menjadi sumber rasa frustrasi bagi Sarri dan juga para penggemar Chelsea.

Artikel Tag: Alvaro Morata, Maurizio Sarri, Chelsea, Barcelona

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/agen-morata-hubungi-barcelona-bicarakan-transfer-januari
918  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini