Ada Love Hate Relationship Antara Davide Frattesi dan Luciano Spalletti

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 01 Nov 2024, 06:00 WIB
Davide Frattesi

Davide Frattesi

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Gelandang Inter Milan, Davide Frattesi bercanda jika ia memiliki love hate relationship dengan Luciano Spalletti. ‘Kamu pemain yang paling akan saya ganggu.’

Davide Frattesi saat ini menjadi pencetak gol terbanyak dan pemain dengan penampilan terbanyak bagi Timnas Italia sejak Luciano Spalletti mengambil alih dari kursi kepelatihan dari Roberto Mancini musim panas lalu.

Hingga kini ia telah mencatatkan 17 caps hanya dalam waktu satu tahun, termasuk empat caps terakhir sebagai pemain inti setelah berakhirnya EURO 2024.

Dalam sesi wawancara bersama Vivo Azzurro TV, Frattesi menjelaskan beberapa hal menarik yang ada dalam karirnya, termasuk love hate relationship dengan pelatih Timnas Italia, Luciano Spalletti.

“Saya bercanda jika saya memiliki hubungan cinta-benci dengan pelatih,” kata Frattesi kepada Vivo Azzurro TV.

"Pertama kali saat retret, dia bilang ke saya 'Saya sangat menghormatimu, tapi kamu adalah pemain yang paling akan saya ganggu'. Jika seorang pelatih menekan Anda, itu artinya dia ingin membuat Anda berkembang dan saya berkembang bersamanya".

Frattesi sendiri kini telah mencetak gol dalam tiga dari empat penampilan terakhirnya, melawan Prancis dan Israel pada dua kesempatan terpisah, sehingga jumlah golnya di pentas internasional menjadi delapan gol dari 23 penampilan.

Dia juga berhasil jadi bintang kemenangan Inter Milan saat melawan Empoli dengan mencetak brace di Stadion Carlo Castellani. Laga itu sendiri berakhir dengan skor 3-0, setelah Lautaro Martinez mencetak gol ketiga bagi nerazzurri.

Artikel Tag: Davide Frattesi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/ada-love-hate-relationship-antara-davide-frattesi-dan-luciano-spalletti
195  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini