Toronto Raptors Jadi Kandidat Terkuat Untuk Datangkan Kawhi Leonard

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 18 Jul 2018, 10:15 WIB
Toronto Raptors Jadi Kandidat Terkuat Untuk Datangkan Kawhi Leonard

Toronto Raptors dianggap jadi tim yang berpeluang paling besar dalam mendapatkan jasa Kawhi Leonard.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Rumor kepindahan Kawhi Leonard dari San Antonio Spurs tidak kunjung menemukan titik terang hingga saat ini. Setelah dirumorkan dengan banyak tim, kali ini Leonard dianggap berpeluang besar untuk gabung Toronto Raptors.

Beberapa saat lalu, jagat NBA sempat diguncangkan oleh rumor ketidakbetahan Kawhi Leonard bersama San Antonio Spurs. Leonard yang masih terikat kontrak bersama Spurs langsung meminta manajemen tim untuk melepasnya ke tim lain melalui pertukaran pemain.

Setelah berita tersebut bermunculan, beberapa tim besar seperti Los Angeles Lakers dan Philadelphia 76ers mulai berebut untuk mendapatkan jasa Leonard. Namun sayang, permintaan Spurs yang terlalu tinggi membuat kedua tim tersebut enggan melanjutkan negosiasi. Hal tersebut sempat membuat media-media berpikir bahwa Leonard akan bertahan satu musim lagi bersama Spurs. Namun, belakangan rumor Leonard kembali muncul dengan menyertakan tim baru yaitu Toronto Raptors. Raptors dianggap sebagai tim yang paling mungkin dalam mendapatkan jasa Leonard saat ini.

"Saya pikir Toronto Raptors adalah tim yang berpeluang paling besar dalam mendapatkan Kawhi Leonard. Lakers sudah menyerah untuk mendapatkannya, begitupun dengan Philadelphia 76ers. Nets, Bulls, dan Hawks juga telah menghabiskan ruang gaji dalam skuat mereka dengan mendatangkan pemain lain. Jadi dapat disimpulkan bahwa Raptors adalah kandidat terkuat saat ini," tutur Brian Windhorst selaku reporter ternama dari ESPN.

Meski dianggap memiliki peluang yang besar, Zach Lowe yang juga berprofesi sebagai reporter ESPN mengaku Raptors akan memikirkan dua kali dalam melakukan negosiasi dengan Spurs. Pasalnya, kontrak Leonard hanya tersisa semusim lagi dan tidak ada jaminan bahwa ia akan tetap bertahan bersama Raptors di musim depan. Raptors juga enggan untuk mengambil risiko terlalu besar dengan mengorbankan beberapa aset terbaiknya.

Artikel Tag: NBA, Raptors, Kawhi Leonard

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/toronto-raptors-jadi-kandidat-terkuat-untuk-datangkan-kawhi-leonard
1198  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini