Stephen Curry Kembali Menggila, Warriors Pecundangi Pelicans

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 17 Jan 2019, 22:15 WIB
Stephen Curry Kembali Menggila, Warriors Pecundangi Pelicans

Stephen Curry sukses bawa Golden State Warriors atasi perlawanan New Orleans Pelicans.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Golden State Warriors menjamu perlawanan tim yang sama-sama berasal dari konferensi barat di NBA, New Orleans Pelicans. Melalui permainan apik Stephen Curry, Warriors mampu meraih kemenangan dengan skor akhir 147-140.

Warriors yang menjadi tim tuan rumah sebenarnya gagal memulai laga dengan tempo yang mereka inginkan. Tim asuhan Steve Kerr ini bahkan harus tertinggal sejauh 17 poin usai mereka gagal menyamai agresivitas yang ditunjukkan pasukan Pelicans. Beruntung, Warriors mampu membenahi permainannya di kuarter terakhir. Akurasi tembakan tiga angka mereka yang impresif membuat pertahahan Pelicans kocar-kacir dan gagal memberikan perlawanan sepadan.

Kemenangan impresif Warriors kali ini tidak lepas dari permainan apik dua superstar mereka yaitu Stephen Curry dan Kevin Durant. Curry lagi-lagi menggila di pertandingan ini dengan mencetak total 41 poin, 5 rebound, dan 3 assist. Pemain yang mengenakan nomor punggung 30 tersebut juga mampu melesakkan 9 kali tembakan tiga angka dari total 17 percobaan yang ia lakukan. Tidak ingin ketinggalan dengan Curry, Durant yang menjadi small forward andalan juga mampu menambahkan 30 poin.

Di kubu Pelicans, Anthony Davis dan Jrue Holiday menjadi dua pemain yang kontribusinya paling terlihat dalam tim. Davis mampu menjadi top skor usai mencetak 30 poin, 18 rebound, dan 7 assist. Sementara itu, Holiday yang bermain selama 41 menit mampu mendulang 25 poin, 6 rebound, dan 7 assist bagi tim Pelicans.

Artikel Tag: NBA, warriors, Pelicans, Anthony davis, Jrue Holiday, stephen curry, kevin durant

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/stephen-curry-kembali-menggila-warriors-pecundangi-pelicans
821  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini