Sacramento Kings Ungkap Alasan Lepas Bogdan Bogdanovic ke Atlanta Hawks
Berita Basket NBA : Beberapa waktu lalu, Sacramento Kings merelakan Bogdan Bogdanovic untuk bergabung bersama Atlanta Hawks. Kings sejatinya bisa menyamai tawaran yang diberikan Hawks. Akan tetapi, mereka lebih memilih untuk mengikhlaskan Bogdanovic.
Manajer umum Sacramento Kings yaitu Nate McNair menjelaskan pertimbangan mereka dalam melepas Bogdan Bogdanovic. Setelah Atlanta Hawks memberikan tawaran sebesar 72 juta Dolar AS untuk Bogdanovic, Kings diberi waktu 2 hari kerja untuk menyamai tawaran tersebut. Namun, McNair selaku perwakilan manajemen tim memilih untuk tidak menyamainya. Artinya, Bogdanovic resmi hengkang ke Hawks dengan nilai transfer sebesar itu.
Banyak penggemar NBA lantas penasaran mengapa Kings merelakan Bogdanovic yang tampil cukup impresif selama beberapa tahun terakhir. McNair lantas menjelaskan alasannya dalam menolak menyamai tawaran Hawks untuk Bogdanovic.
"Kami tahu Bogdanovic adalah pemain yang hebat, tetapi kami merasa uang 72 juta Dolar AS akan sangat memakan ruang gaji yang terlalu besar. Kami mau fleksibilitas untuk tahun-tahun yang akan datang. Selain itu, kami juga punya banyak guard di skuat yang ada. Mereka bisa mendapatkan menit bermain yang banyak setelah kepergian Bogdanovic," ucap McNair.
Kings sendiri sejatinya telah memilih Tyrese Haliburton pada ajang draft tahun ini. Haliburton merupakan pemain berposisi guard yang memiliki potensi besar untuk jadi pemain hebat. Namanya bisa diplot menjadi pengganti Bogdanovic di masa depan.
Artikel Tag: Sacramento Kings, Bogdan Bogdanovic, Atlanta Hawks
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/sacramento-kings-ungkap-alasan-lepas-bogdan-bogdanovic-ke-atlanta-hawks
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini