Raptors Curi Kemenangan di Game Pertama Babak Final NBA

Penulis: Viggo Tristan
Jumat 31 Mei 2019, 22:54 WIB
Raptors Curi Kemenangan di Game Pertama Babak Final NBA

Pascal Siakam bawa Toronto Raptors menang di game pertama kontra Golden State Warriors.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Toronto Raptors berhadapan dengan Golden State Warriors di game pertama babak final NBA musim 2018-2019. Melalui permainan apik sepanjang laga, Raptors berhasil memetik kemenangan impresif dengan skor akhir 118-109.

Bermain di Scotiabank Arena yang merupakan markasnya sendiri, Raptors sudah tancap gas sejak menit awal. Mereka mampu menggempur pertahanan Warriors yang kurang dijaga dengan rapat pada laga kali ini. Berkat permainan cepat dan agresifnya, Raptors lantas mendominasi jalannya pertandingan dengan relatif mudah. Meski hampir terkejar oleh Warriors, Raptors tetap mampu menjaga konsistensi permainannya sehingga menyelesaikan laga dengan kemenangan manis. Dengan kemenangan ini, Raptors unggul sementara dengan agregat 1-0.

Kunci kemenangan Raptors pada kemenangan kali ini adalah duo forward mereka yakni Pascal Siakam dan Kawhi Leonard. Siakam mampu menjadi pencetak angka terbanyak dengan torehan 32 poin, 8 rebound, dan 5 assist miliknya. Tidak ingin ketinggalan dengan Siakam, Leonard juga mampu menunjukkan performa yang tak kalah impresif. Ia mampu menambahkan total 23 poin bagi kemenangan Raptors.

Berpindah ke tim Warriors, Stephen Curry dan Klay Thompson berhasil menjadi pemain yang paling subur dalam tim. Curry mampu menjadi top skor setelah melesakkan 4 kali tembakan tiga angka dan mengakhiri laga dengan catatan 34 poin. Sementara itu, Thompson yang mendapat jatah bermain selama 39 menit oleh Steve Kerr juga mampu menyelesaikan pertandingan dengan catatan 21 poin.

Artikel Tag: NBA, warriors, Raptors, stephen curry, Kawhi Leonard, Pascal Siakam, klay thompson

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/raptors-curi-kemenangan-di-game-pertama-babak-final-nba
790  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini