Preview Pertandingan Bucks vs Heat

Penulis: Senandung Mega
Sabtu 30 Jan 2016, 01:15 WIB
Preview Pertandingan Bucks vs Heat

Cidera merupakan alasan utama yang membuat Dwyane Wade kesulitan

Ligaolahraga.com -

Ligaolahraga - Cidera merupakan alasan utama yang membuat Dwyane Wade kesulitan mengeluarkan kemampuan terbaiknya untuk membantu timnya pada pertandingan melawan Milwaukee Bucks minggu lalu. Namun kini ia terlihat sehat dan baik-baik saja.

Wade nampaknya ingin meneruskan penampilan baiknya dengan membawa Miami Heat pada kemenangan pertama mereka atas Bucks dalam pertandingan dua tahun silam. Terganggu oleh rasa sakitnya pada bagian pundak, Wade belum mampu mengeluarkan kemampuan terbaiknya dengan hanya meraih dua poin dan kehilangan sekitar 5 atau 6 dilapangan, pada pertandingan kandang melawan Milwaukee yang berakhir dengan kekalahan 91-76.

Pemain Guard tersebut hanya duduk menyaksikan pertandingan timnya di hari berikutnya, namun cideranya sepertinya tidak menjadi masalah lagi. Rata-rata persentase tembakan Wade adalah 25.7 poin dan mencapai 50.8 persen pada tiga pertandingan terakhirnya. Dia bermain luar biasa pada hari selasa kemarin, mencetak 27 poin dan 8 assist, 3 steal dan 2 block pada pertandingan yang berakhir dengan skor 102-98 di Brooklyn.

“Para pelatih dan rekan setim saya memberikan bola ditangan saya untuk bermain bagus atau mencetak poin dalam permainan,” tutur Wade. “Dan itulah yang saya lakukan.” Hal yang sama juga bisa dikatakan oleh Chris Bosh, yang terpilih untuk ikut bagian di event All Star-nya untuk kesebelas kalinya sebagai pemain cadangan dari tim Wilayah Timur. “Kita harus tampil agresif sepanjang waktu, benar-benar agresif, tidak perduli siapa lawan yang ada di depan kita,” ujar Bosh.

“Seluruh tim mengharapkan kami untuk bermain efektif sepanjang waktu. Itu adalah pekerjaan kami. Dwyane, dia adalah salah satu pemain terbaik di dunia. Dia akan mendapatkan kesempatannya untuk mencetak poin dan ia biasanya akan berhasil. Saya akan berusaha menjadi seperti dirinya.” 

Artikel Tag: Milwaukee Bucks, Miami Heat, dwyane wade

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/preview-pertandingan-bucks-vs-heat
774  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini