Nikola Jokic Masih Yakin Bisa Lewati Warriors meski Tertinggal 1-3

Penulis: Senja Hanan
Senin 25 Apr 2022, 21:46 WIB
Center Denver Nuggets, Nikola Jokic.

Center Denver Nuggets, Nikola Jokic.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA: Denver Nuggets memang masih ketinggalan dengan skor 1-3 dari Golden State Warriors. Meski demikian, Nikola Jokic masih optimistis bisa membawa timnya untuk bangkit dan memenangkan pertandingan.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Ball Arena, Senin (25/4/2022) malam WIB, Nuggets berhasil selamat dari sapu bersih setelah memenangkan pertandingan Game 4 dengan skor 126-121 lewat perpanjangan waktu.

Nikola Jokic menjadi bintang kemenangan Nuggets dengan mencetak 37 poin, delapan rebounds, dan enam assists. Dia menegaskan akan berusaha kerja keras untuk membantu timnya memenangkan pertandingan kelima di kendang Nuggets.

"Hitung-hitungan peluang memang tidak memihak kami. Tapi kami beberapa kali menjungkalkan perkiraan, jadi mengapa tidak mungkin?" kata Jokic selepas pertandingan seperti dikutip dari situs resmi NBA, Senin (25/4/2022).

Sejarah NBA mencatat tak pernah ada satu pun tim yang bisa memenangi sebuah seri playoff dengan bangkit dari ketertinggalan 0-3, berdasar rekam jejak 143 kesempatan skenario itu sebelumnya.

Namun, dua musim yang lalu Jokic dan Nuggets sukses melakukan apa yang jauh di luar perkiraan banyak orang, yakni dua kali bangkit memenangi seri setelah tertinggal 1-3 kontra Utah Jazz dan Los Angeles Clippers.

Kendati mengakui bahwa situasi yang dihadapi timnya tidak ideal pelatih Nuggets, Michael Malone hanya ingin menegaskan bahwa masih ada asa yang hidup bagi mereka.

"Apakah saya bisa menyebut ini adalah situasi yang kami inginkan? Jelas bukan, tapi asa itu masih hidup. Kami masih berkesempatan untuk bertarung sehari lagi," kata Malone.

"Tapi di antara semua tim yang ada di playoff, rasanya kami yang paling nyaman menghadapi situasi ketertinggalan 1-3," ujar dia melengkapi.

Artikel Tag: Denver Nuggets, NBA, Nikola Jokic

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/nikola-jokic-masih-yakin-bisa-lewati-warriors-meski-tertinggal-1-3
884  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini