Luka Doncic Bawa Mavericks Benamkan Blazers
Berita Basket NBA : Dallas Mavericks berhadapan dengan tim yang sama-sama berasal dari konferensi barat yaitu Portland Trail Blazers. Melalui permainan apik Luka Doncic, Mavericks mampu memetik kemenangan atas Blazers dengan skor akhir 111-102.
Pertandingan yang digelar di markas Mavericks tersebut sejatinya berjalan cukup timpang sejak menit awal. Mavericks yang bermain dengan motivasi tambahan dari penontonnya mampu memulai laga dengan agresivitas yang lebih tinggi. Alhasil, pasukan Mavericks dapat menguasai pertandingan dengan relatif mudah dan sempat unggul hingga mencapai 19 poin. Permainan impresif Mavericks tersebut mampu dipertahankan hingga kuarter terakhir. Blazers yang kewalahan untuk meladeninya lantas gagal mengejar ketertinggalan dan harus puas pulang dengan tangan hampa.
Kemenangan impresif Mavericks kali ini tidak lepas dari performa apik rookie andalan mereka yaitu Luka Doncic. Doncic yang dimainkan sebagai power forward mampu menjadi pemain yang paling subur dengan torehan 21 poin beserta 9 reboundnya. Selain Doncic, Wesley Matthews yang menjadi shooter andalan Mavericks juga mampu menunjukkan kontribusinya. Matthews mampu melesakkan 3 kali tembakan tiga angka dan menorehkan total 17 poin.
Berpindah ke kubu Blazers, Damian Lillard dan CJ McCollum lagi-lagi menjadi pemain yang kontribusinya paling menonjol dalam tim. Lillard mampu memimpin perolehan skor di kubu Blazers dengan torehan 33 poinnya. Sementara itu, McCollum yang bermain sebagai partner Lillard di posisi shooting guard mampu mendulang total 18 poin.
Artikel Tag: NBA, mavericks, Blazers, Luka Doncic, Wesley Matthews, Damian Lillard, C.J McCollum
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/luka-doncic-bawa-mavericks-benamkan-blazers
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini