Los Angeles Clippers Curi Kemenangan Dari Markas Indiana Pacers

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 10 Des 2019, 21:46 WIB
Los Angeles Clippers Curi Kemenangan Dari Markas Indiana Pacers

Los Angeles Clippers sukses permalukan Indiana Pacers.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Los Angeles Clippers bertandang ke markas tim yang berasal dari konferensi timur yaitu Indiana Pacers. Melalui permainan apik dari Paul George, Clippers mampu meraih kemenangan dengan skor yang meyakinkan yaitu 110-99.

Meski bertindak sebagai tim tamu, Clippers sama sekali tidak menunjukkan rasa gugup pada pertandingan kali ini. Tim asuhan Doc Rivers tersebut mampu menggempur pertahanan Pacers dengan pola penyerangan agresif yang mereka tunjukkan sejak menit awal. Pacers yang bermain di depan pendukung sendiri sejatinya juga sudah memberi perlawanan sengit untuk bisa menandingi Clippers. Sayang, semua usaha tersebut masih gagal dan Pacers harus rela menelan pil pahit.

Kemenangan impresif Clippers kali ini tentu tidak lepas dari performa apik dua pemain mereka yaitu Paul George dan Montrezl Harrell. George berhasil tampil trengginas dengan mencetak total 36 poin. Torehan tersebut terasa semakin manis usai 21 poin di antaranya datang dari tembakan tiga angka. Tidak ingin ketinggalan dengan George, Harrell yang turun dari lapis kedua juga mampu tampil produktif dengan catatan 26 poin miliknya.

Di kubu Pacers, Malcolm Brogdon dan Domantas Sabonis jadi dua pemain yang perannya paling terlihat. Brogdon mampu menjadi top skor usai menorehkan total 20 poin. Sementara itu, Sabonis yang ditugaskan oleh tim kepelatihan untuk menjadi bigman utama mampu menorehkan double-double dengan catatan 18 poin dan 22 rebound.

Artikel Tag: NBA, Pacers, Clippers, Paul George, Montrezl Harrell, Malcolm Brogdon, Domantas Sabonis

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/los-angeles-clippers-curi-kemenangan-dari-markas-indiana-pacers
944  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini