Los Angeles Clippers Belum Punya Kandidat Kuat Pengganti Doc Rivers

Penulis: Viggo Tristan
Kamis 01 Okt 2020, 06:44 WIB
Los Angeles Clippers enggan terburu-buru cari pengganti Doc Rivers.

Los Angeles Clippers belum temukan kandidat kuat untuk gantikan Doc Rivers.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Los Angeles Clippers belum mempunyai kandidat kuat pelatih baru untuk menggantikan sosok Doc Rivers. Manajemen tim sedang melakukan riset pelatih mana yang kiranya cocok untuk jadi pemimpin dalam tim.

Seperti yang diketahui, Los Angeles Clippers telah resmi berpisah dengan Doc Rivers setelah 7 tahun menjalin kerjasama. Kegagalan Clippers merebut titel juara musim ini jadi alasan kuat mengapa Clippers enggan meneruskan kontrak Rivers. Performa tim dianggap sangat mengecewakan mengingat sudah diperkuat oleh dua pemain bintang yakni Kawhi Leonard dan Paul George.

Perjalanan mereka harus terhenti secara pahit oleh Denver Nuggets dengan skor akhir 4-3. Setelah Rivers dipecat sekalipun, media-media setempat mengabarkan jika Clippers masih belum punya kandidat kuat sebagai pengganti. Memang ada beberapa nama seperti Jeff Van Gundy dan Tyronn Lue yang sudah menarik perhatian. Tetapi, manajemen Clippers belum terjun terlalu dalam untuk melakukan negosiasi.

Satu fokus utama yang diprioritaskan dalam pencarian pelatih baru kali ini adalah kecocokan dengan tim. Manajemen ingin mendapatkan sosok pelatih yang bisa langsung membawa tim menjadi juara NBA di tahun pertamanya. Mereka ingin mencari tipikal-tipikal pelatih seperti Steve Kerr (Golden State Warriors) dan Nick Nurse (Toronto Raptors).

Tidak berhenti sampai situ saja, Clippers juga harus bisa mencari pelatih yang memadukan George serta Leonard. Sebab, kedua pemain tersebut memiliki ego tinggi dalam menguasai bola dalam tim.

Artikel Tag: los angeles clippers, Doc Rivers, NBA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/los-angeles-clippers-belum-punya-kandidat-kuat-pengganti-doc-rivers
1584  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini