Lakers Berharap Jason Kidd Bisa Bantu Perkembangan Lonzo Ball

Penulis: Viggo Tristan
Selasa 14 Mei 2019, 00:22 WIB
Lakers Berharap Jason Kidd Bisa Bantu Perkembangan Lonzo Ball

Jason Kidd diharapkan bisa bantu perkembangan Lonzo Ball sebagai pemain hebat.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Assisten pelatih terbaru Los Angeles Lakers yaitu Jason Kidd diharapkan manajemen tim untuk bisa membantu perkembangan pemain muda mereka yakni Lonzo Ball. Kidd dianggap berkompeten untuk membimbing Ball agar dapat mengikuti jejaknya sebagai point guard elit di NBA.

Seperti yang diketahui, Kidd dulunya adalah mantan pemain NBA yang mempunyai posisi bermain sama seperti Ball yakni sebagai point guard. Tidak hanya itu, Kidd juga memiliki gaya bermain yang kurang lebih sama dimana keduanya sama-sama mengumpan bola daripada harus mencetak banyak angka dalam satu pertandingan. Dengan pengalaman yang banyak dimiliki Kidd, lantas ia diharapkan mampu menularkan ilmunya kepada Ball.

Ball memang akan memasuki musim ketiganya di NBA musim depan. Akan tetapi, Ball masih belum bisa tampil dengan nyaman dan mencapai potensi maksimalnya sebagai pemain hebat. Pada musim lalu saja, Ball terlihat kesulitan dalam melesakkan akurasi tembakan tiga angka dan free throw yang seharusnya menjadi kewajiban bagi pemain yang berposisi sebagai guard.

Terlebih dari kemampuan individual Kidd, juga diharapkan bisa membenahi mental dan pemikiran Ball sebagai pemain profesional. Sebab, Ball juga belum pernah tampil di babak playoff sama sekali setelah bergabung di NBA. Dengan hadirnya Kidd, Ball harus bisa mengambil pelajaran agar ketika Lakers lolos babak playoff musim depan ia sudah siap dengan segala tekanan yang ada.

Artikel Tag: NBA, lakers, lonzo ball, Jason Kidd

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/lakers-berharap-jason-kidd-bisa-bantu-perkembangan-lonzo-ball
1405  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini