Kualifikasi FIBA Asia Dibatalkan, Bagaimana Nasib Timnas Basket Indonesia?

Penulis: Senja Hanan
Jumat 12 Feb 2021, 22:05 WIB
Timnas Basket Indonesia.

Timnas Basket Indonesia.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia: Pemerintah Qatar mengumumkan bahwa Kualifikasi FIBA Asia 2021 telah resmi dibatalkan. Fareza Tamrella, selaku manajer Timnas Basket Indonesia mengatakan masih menanti surat resmi dari FIBA untuk menentukan nasib tim ini.

Kabar pembatalan ini disampaikan PP Perbasi melalui akun instagram resminya. Menurut PP Perbasi peningkatan kasus COVID-19 di Qatar menjadi penyembab dibatalkannya agenda olahraga termasuk Kualifikasi FIBA Asia 2021 untuk Window 3.

"Pembatalan Window 3 di Qatar yang mendadak ini sangat disayangkan, namun kami mengerti keputusan FIBA yang diambil berdasarkan arahan dari pemerintah Qatar, di mana kasus COVID-19 yang melonjak di Qatar, akan sangat riskan dan membahayakan untuk seluruh negara apabila tetap memaksakan pertandingan terlaksana," katanya.

"Selain itu kami masih menanti surat konfirmasi dari FIBA mengenai keputusan terhadap Window 3 ini, apakah akan dipindah lokasinya ke negara lain, atau di re-schedule 1 sampai 2 minggu atau ditunda ke bulan lainnya. Untuk ini Timnas akan mengambil keputusan setelah mendapatkan surat konfirmasi dari FIBA."

Sebenarnya, penyelenggaraan jendela ketiga untuk Grup A sudah dibatalkan dua kali. Semula, Grup A dijadwalkan bertanding di Clark, Filipina. Namun karena larangan penerbangan lintas negara, maka turnamen ini dibatalkan.

Lalu, FIBA memindahkan pertandingan Grup A, yang berisi Indonesia, Filipina, Thailand, dan Korea ke Doha, Qatar. Dengan ini, maka akan ada tiga grup yang bertanding di Qatar, termasuk Grup B dan E.

Artikel Tag: Timnas basket Indonesia, Kualifikasi FIBA Asia 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/kualifikasi-fiba-asia-dibatalkan-bagaimana-nasib-timnas-basket-indonesia
1426  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini