John Wall Kembali Bermain, Wizards Bekuk Hornets
Berita Basket NBA: Washington Wizards kedatangan tim tamu yang juga berasal dari konferensi timur, Charlotte Hornets, Sabtu (31/3). Melalui permainan apik John Wall yang baru kembali dari cederanya, Wizards sukses memenangkan laga.
Washington Wizards mendapatkan kabar gembira sebelum bertanding melawan tim tamu yang berkunjung ke kandang mereka, Charlotte Hornets. Wizards akhirnya kembali diperkuat oleh point guard andalan mereka yaitu John Wall yang sudah lama absen lantaran mengalami cedera.
Wizards yang juga mendapatkan keuntungan karena bermain di kandang sendiri, langsung bermain agresif sejak awal laga. Tim yang dilatih oleh Scott Brooks ini langsung menguasai laga dengan mudah dan hampir tidak pernah membiarkan Hornets untuk sekalipun memimpin laga. Berkat dominasi dan konsistensinya tersebut, Wizards sukses memetik kemenangan meyakinkan di laga kali ini dengan skor 107-93.
John Wall yang barusaja kembali dari cederanya, langsung bermain dengan impresif di laga perdananya. Wall mampu menorehkan double-double dengan catatan 15 poin dan 14 assist. Tidak hanya Wall yang mencetak double-double, Otto Porter Jr juga mampu menorehkannya dengan raihan 26 poin dan 11 rebound. Torehan tersebut juga membuat Otto Porter Jr menjadi top skor di kubu Wizards.
Di kubu Hornets, Dwight Howard yang dimainkan sebagai starter berhasil mencetak 22 poin dan 13 rebound. Sementara itu dari bangku cadangan muncul nama Malik Monk yang sudah lama tidak terdengar di musim ini. Pemain yang masih berstatus rookie tersebut berhasil tampil cukup produktif usai meraih 17 poin. Sayang, kerja keras kedua pemain Hornets ini masih belum cukup untuk menghantarkan mereka dalam meraih kemenangan.
Artikel Tag: NBA, hornets, Wizards, John Wall, Otto Porter Jr, Dwight Howard, Malik Monk
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/john-wall-kembali-bermain-wizards-bekuk-hornets
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini