James Harden Heran Disebut Sebagai Rekan Setim Yang Buruk

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 02 Mar 2022, 07:19 WIB
James Harden heran dengan penilaian negatif orang-orang kepadanya.

James Harden heran mengapa banyak orang menilainya sebagai rekan setim yang buruk. (Gambar: USA Today)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Pebasket anyar Philadelphia 76ers yaitu James Harden merasa heran mengapa banyak orang menilainya sebagai rekan setim yang buruk. Ia lantas menyebut bahwa semua itu hanyalah karangan dari media-media saja.

Seperti yang diketahui, James Harden sudah dua kali pindah dalam kurun dua tahun belakangan. Pertama, ia meminta keluar dari Houston Rockets dimana akhirnya manajemen tim sepakat untuk mengirimkan Harden ke Brooklyn Nets. Belum lama membela Nets, Harden lagi-lagi meminta untuk ditukar. Manajemen Nets juga menuruti permintaan Harden dan melepasnya menuju Philadelphia 76ers. Dengan sifatnya yang kurang loyal pada satu tim, banyak pihak menilai bahwa Harden adalah pemain yang buruk untuk rekan-rekan setimnya.

Rumor negatif ini lantas menarik perhatian dari sang pemain. Harden menganggap semua penilaian negatif itu salah besar.

"Saya tidak tahu mengapa orang-orang memiliki pandangan negatif terhadap nama saya. Itu semua hanyalah karangan media, itu yang mereka percayai dari perspektif mereka. Bagi saya pribadi, saya adalah rekan setim yang baik entah itu di dalam ataupun di luar lapangan," ucap Harden.

"Hanya karena situasi dalam dua tahun terakhir, semua pandangan terhadap nama saya jadi berubah. Apapun yang terjadi, saya rasa itu tidak membuat saya bisa dicap sebagai rekan setim yang buruk. Saya sendiri perlu mencari jalan terbaik untuk karier saya, yang bisa membuat saya bahagia. Keputusan saya tidak ada kaitannya dengan kepribadian saya," imbuh pemain yang akrab dengan julukan The Beard itu.

Artikel Tag: James Harden, Philadelphia 76ers

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/james-harden-heran-disebut-sebagai-rekan-setim-yang-buruk
1735  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini