Indonesia Patriots Ditaklukkan Amartha Hangtuah di Tune Up Game

Penulis: Senja Hanan
Rabu 05 Jan 2022, 23:09 WIB
Salah satu pemain andalan Indonesia Patriots, Ali Bagir.

Salah satu pemain andalan Indonesia Patriots, Ali Bagir.

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL: Indonesia Patriots terus menggelar uji coba untuk mematangkan strategi jelang IBL 2022. Sayang, tim besutan Milos Pejic itu harus mengakui keunggulan Amartha Hangtuah.

Dalam pertandingan di GBK Arena, Rabu (5/1) siang WIB, tim besutan Milos Pejic itu harus mengakui kehebatan Hangtuah dengan skor telak 51-64. Praktis, ini merupakan kekalahan ketiga beruntun bagi tim yang dihuni banyak pemain muda berbakat itu.

"Kalau dari evaluasi tim kepelatihan, memang saat ini (persiapan) kami baru 70 persen. Materi pemain kami juga kan dari pemain muda, ada yang masih SMA, masih 17 tahun," ujar Manajer Indonesia Patriots, Jamin Mattotoran usai uji coba.

"Sehingga dari pembicaraan dengan Coach Milos, evaluasi tim pelatih memang kami perlu terus jam terbang untuk pemain dan jumlahnya cukup banyak. Setiap game itu kita terus mencoba pemain-pemain baru, terus lebih ditingkatkan lagi chemistrynya."

Meski menelan tiga kekalahan beruntun, Jamin mengatakan bahwa Timnas Elite Muda yang didominasi oleh pemain-pemain baru ini mengalami peningkatan setiap laganya.

Hal itupun dijadikan bahan evaluasi bagi tim. Komposisi pemain Timnas Elite Muda musim 2022 memang didominasi oleh wajah-wajah baru. Tercatat hanya ada lima pemain yang sudah bergabung sejak musim lalu, yakni dua pemain naturalisasi Dame Diagne dan Serigne Modou Kane serta tiga pemain lokal Aldy Izzatur Rahman, Ali Bagir Warayabi Alhadar, dan Mario Davidson.

"Terakhir memang dari tiga pertandingan ini ada progres, ada perubahan yang dilakukan Coach Milos. Dia mencoba beberapa pemain baru. Sebelumnya dia sudah punya 70 persen kerangka tim, sekarang kita punya 17 pemain," tutur Jamin.

"Jadi kita terus coba lagi siapa yang mau dicoba, jadi evaluasinya ada. Mudah-mudahan sampai menjelang IBL sudah ada kerangka tim yang akan kita pakai."

Artikel Tag: Indonesia Patriots, IBL

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/indonesia-patriots-ditaklukkan-amartha-hangtuah-di-tune-up-game
751  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini