David Singleton Akan Lakukan Evaluasi Usai Kalah Telak Dari Pelita Jaya

Penulis: Viggo Tristan
Sabtu 12 Nov 2022, 23:16 WIB
David Singleton ingin lakukan evaluasi pasca tereliminasi di semifinal IBL Indonesia Cup 2022.

David Singleton janjikan evaluasi usai Prawira Bandung kalah dari Pelita Jaya. (Gambar: IBL Indonesia)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket IBL : Pelatih kepala Prawira Bandung yaitu David Singleton merasa kecewa dengan kekalahan timnya dari Pelita Jaya Bakrie di IBL Indonesia Cup 2022. Singleton menegaskan bahwa ia akan segera melakukan evaluasi mendalam sebelum musim 2023 dimulai.

Dalam laga semifinal melawan Pelita Jaya Bakrie, Prawira Bandung sejatinya memulai pertandingan dengan baik. Abraham Damar Grahita dan kawan-kawan sempat tancap gas dan unggul dengan skor 18-8. Sayang, konsistensi permainan Prawira menurun seiring berjalannya waktu. Perlahan demi perlahan, Pelita Jaya berhasil membalikkan keadaan hingga menang dengan skor yang cukup telak yaitu 71-57.

Seusai pertandingan, David Singleton selaku pelatih kepala mengatakan bahwa permainan Pelita Jaya memang lebih baik. Oleh karena itu, Singleton akan segera melakukan evaluasi terhadap permainan timnya. Ia tahu bahwa untuk menjadi juara, ia harus mengalahkan sejumlah tim kuat seperti Pelita Jaya.

"Saya cukup kesal kita tidak menang, tapi melihat persiapan yang kita punya, ini juga bukan hal yang mudah. Pelita Jaya benar-benar mengalahkan kami hari ini. Kami akan melakukan banyak evaluasi untuk jadi lebih baik ke depannya," ucap Singleton saat diwawancara oleh media setempat.

Singleton sendiri berharap bahwa sisa musim yang ada bisa dimanfaatkannya untuk memperbaiki tim. Untuk musim reguler 2023 nanti, Prawira akan memakai dua pemain asing yang tergolong baru (Brandone Francis dan Anthony January). Harapannya, dua pemain itu bisa menutupi lubang yang ada dalam tim saat ini.

Artikel Tag: David Singleton, Prawira Bandung, Pelita Jaya Bakrie

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/david-singleton-akan-lakukan-evaluasi-usai-kalah-telak-dari-pelita-jaya
710  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini