Dallas Mavericks Akan Berikan Kontrak Baru Kepada Dirk Nowitzki

Dallas Mavericks siapkan kontrak baru untuk Dirk Nowitzki.
Berita Basket NBA : Dallas Mavericks nampaknya masih ingin melanjutkan kerja sama dengan pemain senior mereka, Dirk Nowitzki. Mavericks berencana untuk memberi Nowitzki kontrak baru meski sang pemain telah berusia 40 tahun.
Kehadiran Dirk Nowitzki dalam tim Dallas Mavericks nampaknya tidak tergantikan. Meski penampilannya sudah tidak seproduktif dulu lagi, Nowitzki masih dibutuhkan oleh Mavericks untuk memberikan pelajaran kepada pemain-pemain mudanya.
Kontrak Nowitzki bersama Mavericks sendiri akan segera habis di bulan Juli mendatang. Pihak klub memiliki opsi untuk dapat mempertahankan Nowitzki untuk satu musim lagi. Mereka harus membayar gaji sebesar 5 juta US Dollar kepada Nowitzki apabila sepakat untuk mengambil opsi tersebut. Mavericks yang enggan untuk keluar uang banyak akhirnya menolak opsi Nowitzki. Namun, hal tersebut bukan berarti Mavericks enggan untuk melanjutkan kerja sama dengan Nowitzki. Mereka siap memberikan kontrak baru dengan nilai yang lebih rendah.
Seperti yang diketahui, Mavericks saat ini sedang gencar melakukan perburuan kepada center dari Los Angeles Clippers, Deandre Jordan. Untuk mendatangkan pemain sekelas Jordan, tentu Mavericks butuh usaha cukup keras dengan iming-iming gaji yang besar pula. Untuk itu, mereka harus mengosongkan ruang gaji sebesar-besarnya agar tidak melanggar aturan gaji yang ditetapkan oleh NBA.
Meski dirinya harus dikorbankan, Nowitzki mengaku tidak keberatan untuk menerima gaji yang lebih rendah dari tahun ini. Ia tahu bahwa kariernya sudah hampir habis dan ia sudah tidak perlu memikiran uang lagi. Yang terpenting baginya adalah bagaimana untuk membuat Mavericks menjadi tim yang solid lagi. Ia mengaku akan membantu Mavericks sebisa mungkin sebelum dirinya resmi memutuskan untuk gantung sepatu.
Artikel Tag: NBA, mavericks, Dirk Nowitzki
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/dallas-mavericks-akan-berikan-kontrak-baru-kepada-dirk-nowitzki
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini