Chicago Bulls Bahas Perpanjangan Kontrak Nikola Vucevic

Penulis: Viggo Tristan
Minggu 07 Agu 2022, 23:38 WIB
Chicago Bulls negosiasi kontrak baru dengan Nikola Vucevic.

Chicago Bulls bahas kontrak baru milik Nikola Vucevic. (Gambar: Da Windy City)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket NBA : Chicago Bulls dikabarkan sedang membahas perpanjangan kontrak dengan Nikola Vucevic. Vucevic diyakini sebagai bigman utama dalam skuat Bulls yang bisa diandalkan.

Chicago Bulls sendiri mendatangkan Nikola Vucevic dari Orlando Magic pada tahun 2020 silam. Ia didatangkan karena dicap memiliki kemampuan bermain yang cukup komplit sebagai seorang bigman. Kontrak pemain asal Montenegro itu bakal segera kadaluarsa pada penghujung musim 2023. Oleh karena itu, Bulls kini sedang berdiskusi dengan Vucevic untuk membahas perpanjangan kontrak.

Perlu diketahui bahwa Vucevic menerima bayaran sekitar 22 juta Dolar AS pada NBA musim 2021-2022 kali ini. Ia juga mampu mencetak rata-rata sekitar 17 poin dan 11 rebound per pertandingan. Dengan performa yang kompetitif dan usia yang belum terlalu tua, tentunya Vucevic bakal meminta gaji yang tidak terlalu jauh dengan gajinya sekarang.

Dalam wawancara terakhir bersama media ternama di Amerika Serikat, Vucevic juga merasa nyaman memperkuat Bulls. Ia merasa bahwa kekuatan Bulls sejatinya sudah cukup baik dengan komposisi pemain yang ada. Mereka hanya perlu belajar dan mencari cara agar bisa tampil lebih konsisten lagi khususnya di babak playoff.

Bagi Vucevic, ia juga perlu meningkatkan kondisi fisiknya agar tidak rentan cedera. Musim 2021-2022, Vucevic kerap dilanda cedera yang mempengaruhi efektivitas permainannya di lapangan. Vucevic tentunya tidak mau karier profesional miliknya berakhir lebih cepat karena permasalahan cedera.

Artikel Tag: Chicago Bulls, Nikola Vucevic, NBA

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/chicago-bulls-bahas-perpanjangan-kontrak-nikola-vucevic
1381  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini