Bali United Sudah Siap Jalani Kompetisi IBL 2021

Penulis: Viggo Tristan
Rabu 03 Mar 2021, 18:40 WIB
Bali United mengaku sudah siap berkompetisi di IBL 2021.

Bali United sudah siap bertarung di IBL 2021. (Gambar: IBL Indonesia)

Ligaolahraga.com -

Berita Basket Indonesia : Bali United boleh saja jadi tim baru untuk berkompetisi di ajang IBL 2021. Meskipun demikian, tim yang khas dengan julukan Tridatu Warriors tersebut sudah begitu siap untuk bertarung melawan tim besar lainnya.

Aleksandar Stefanovski selaku pelatih kepala tim menjelaskan jika penundaan kompetisi pada bulan Januari lalu dimanfaatkannya untuk mematangkan persiapan. Semua strategi yang belum matang, disempurnakan lagi pada sesi latihan sampai sekarang. Pelatih asal Makedonia itu juga mengatakan bahwa kondisi fisik dan mental para pemainnya sudah begitu siap untuk menyambut IBL musim baru saat ini.

“Setelah kompetisi ditunda, kami bisa kembali menjalani latihan lebih lama lagi. Tim bisa difokuskan pada gym dan praktek di lapangan. Segala sesuatunya baik untuk kami bisa punya persiapan lebih matang. Kondisi para pemain saya pikir sudah sangat baik. Mereka berlatih sangat keras dalam menjalankan program tim pelatih. Hingga saat ini kondisi mereka sangat baik," ucap Aleksandar Stefanovski.

Bali United sendiri melakukan pembelian pemain yang cukup besar pada bursa pasar bebas. Mereka sukses merekrut tiga nama besar yaitu Ponsianus Nyoman Indrawan alias Komink, Daniel Wenas, dan Yerikho Tuasela. Ketiganya sama-sama kaya akan pengalaman serta memiliki kemampuan individu yang bagus. Hadirnya mereka juga dapat membantu para pemain muda untuk semakin berkembang dan mencapai potensi terbaik mereka dalam waktu cepat.

Artikel Tag: Bali United, IBL

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/basket/bali-united-sudah-siap-jalani-kompetisi-ibl-2021
678  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini