World Tour Finals 2024: Sabar/Reza Akui Banyak Kesalahan Melawan Denmark

Sabar Karyaman Gutama-Moh Reza Pahlevi Isfahani/[Foto:PBSI]
Berita Badminton : Pasangan ganda putra profesional Indonesia peringkat 11 dunia, Sabar Karyaman Gutama / Moh Reza Pahlevi Isfahani harus menghentikan langkahnya di babak empat besar turnamen pamungkas akhir tahun BWF World Tour Finals 2024 setelah menyerah dari duo bapak-bapak asal Denmark, Kim Astrup / Anders Skaarup Rasmussen.
Sabar / Reza tak mampu membendung ketangguhan Kim Astrup / Anders Skaarup Rasmussen dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 21-23 dan 13-21, dalam pertandingan yang berlangsung di Hangzhou Olympic Sports Center Gymnasium, Hangzhou China pada Sabtu (14/12) malam waktu setempat.
Sejatinya Sabar/Reza berada dalam posisi yang menguntungkan untuk meraih kemenangan game pertama setelah unggul nyaman 18-14. Namun sayang, banyaknya kesalahan yang mereka lakukan membuat The Daddies versi Denmark itu bisa mengejar dan membalikan keadaan di momen krusial.
"Di gim pertama, sayang memang karena kami sudah unggul 18-14 tapi terkejar. Di poin-poin akhir banyak adu reli yang cukup menguras tenaga dan akhirnya berujung dengan banyak mati sendiri," tutur Reza kepada tim Humas dan Media PP PBSI .
"Tapi selepas interval, kembali lagi kami banyak melakukan kesalahan sendiri dan membuat pasangan Denmark unggul jauh dan sulit untuk kami mengejarnya," ungkapnya .
Kekalahan ini membuat Sabar/Reza gagal menipiskan ketertinggalan dalam rekor head to head melawan Kim Astrup / Anders Skaarup Rasmussen dengan kedudukan 0-2, di mana pertemuan terakhir kedua pasangan terjadi di babak 32 besar Malaysia Masters 2024 lalu dengan straight game 11-21 dan 13-21 .
Selain itu, raihan semifinalis bagi Sabar / Reza di BWF World Tour Finals 2024 berhak membawa pulang hadiah uang senilai 792 juta rupiah.
Artikel Tag: Sabar Karyaman Gutama, Moh Reza Pahlevi Isfahani, bwf world tour finals 2024
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/world-tour-finals-2024-sabarreza-akui-banyak-kesalahan-melawan-denmark
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini