Usai Berlaga di Thailand, Skuad Indonesia Kembali ke Tanah Air

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 26 Jan 2021, 12:15 WIB
Usai Berlaga di Thailand, Skuad Indonesia Kembali ke Tanah Air

Para Pemain Indonesia Yang Pulang ke Tanah Air/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Tuntas sudah kiprah para pemain Indonesia di dua turnamen papan atas World Tour Super 1000 di Yonex Thailand Open dan Toyota Thailand Open selama dua pekan terakhir. Bagi yang tak memenuhi syarat untuk lolos ke World Tour Finals, PBSI memutuskan untuk membawa para pemain pulang ke Indonesia menggunakan pesawat komersial pada Senin (25/1) dari Bandara Internasional Bangkok.

Tim yang pulang ke Tanah Air terdiri dari 18 pemain dan juga 3 orang staff PBSI, di mana dalam rombongan tersebut ada pemain peringkat 7 dunia, Jonatan Christie, peringkat 18 dunia, Shesar Hiren Rhustavito serta pasangan ganda putra yang tengah naik daun, Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin.

"Sebelum ke airport sudah disiapkan dokumen hasil Swab PCR, Fit to Fly dan dokumen karantina yang diperiksa hanya saat check in saja. Jadi agak sedikit lama waktu check in. Setelah itu ke imigrasi seperti biasa dan boleh masuk. Memang tidak seketat seperti waktu kedatangan kemarin," ucap Aryono kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

"Jumat lalu kita sebenarnya telah menjalani swab mandatory, tapi karena kita mau pulang naik pesawat hari Senin, jadi Sabtu kemarin harus swab lagi," tambahnya.

Sementara itu ada sembilan pemain Indonesia yang tersisa di Bangkok, Thailand yang akan tampil di turnamen pamungkas akhir musim BWF World Tour Finals, mereka adalah tunggal putra peringkat 6 dunia, Anthony Sinisuka Ginting, ganda putra peringkat 2 dunia, Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan, ganda putri peringkat 8 dunia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu, ganda campuran peringkat 4 dunia, Praveen Jordan dan Melati Daeva Oktavianti serta pasangan peringkat 9 dunia, Hafiz Faisal dan Gloria Emanuelle Widjaja.

Para pemain top Indonesia akan melakoni babak penyisihan grup BWF World Tour Finals pada Rabu (27/1).

Artikel Tag: Indonesia, World Tour Finals, Thailand Open, PBSI

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/usai-berlaga-di-thailand-skuad-indonesia-kembali-ke-tanah-air
1016  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini