Skuad Indonesia Adaptasi Dengan Lapangan Berangin di Singapore Open 2023

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 06 Jun 2023, 10:15 WIB
Para pemain Indonesia Adaptasi Dengan Lapangan Berangin di Singapore Open 2023

Anthony Sinisuka Ginting/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Setelah menjajal lapangan pertandingan di Singapore Indoor Stadium, para pemain Indonesia berharap bisa memberikan penampilan terbaik di turnamen Thailand Open yang musim ini naik ke level Super 750.

Salah satu yang cukup menjadi kendala adalah arah angin yang cukup kencang di aula yang bisa menjadi atensi para pemain maupun pelatih untuk mensiasati hal ini.

Meskipun begitu, Anthony Sinisuka Ginting mengaku siap dengan kondisi lapangan yang ada, karena para pemain lainnya tentu juga mempunyai kendalan yang sama, tergantung bagaimana persiapan di pertandingan nanti.

"Latihan ini berjalan baik. Saya harus beradaptasi dengan tata cahaya, shuttlecock, dan arah angin. Di lapangan, memang terasa ada embusan angina,” kata pemain peringkat 2 dunia, Anthony Sinisuka Ginting.

"Untuk shuttlecock, apa pun karakternya sebagai pemain saya harus siap dan menyiapkan bagaimana strateginya dengan karakter shuttlecock yang berbeda-beda," Anthony, menambahkan.

Sementarai itu di tempat yang sama, pemain peringkat 6 dunia, Jonatan Christie juga mengaku optimis bisa beradaptasi dengan baik dengan venue pertandingan dan menampilkan permainan terbaik di turnamen yang menyediakan hadiah total USD 850.000 atau berkisar 13 miliar rupiah itu.

"Untuk lapangan memang berangin. Saya harus beradaptasi dengan baik dengan lapangan yang akan dipakai pertandingan," jelasnya.

Tahun lalu saat masih level Super 500, tim bulu tangkis Indonesia sukses membawa pulang tiga gelar juara dari Singapore Open yakni dipersembahkan oleh Anthony Ginting di tunggal putra, Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin di ganda putra serta Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti di ganda putri.

Artikel Tag: Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Singapore Open 2023

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/skuad-indonesia-adaptasi-dengan-lapangan-berangin-di-singapore-open-2023
33327  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini