Sikat India, Gregoria Mariska Tunjung Lolos 16 Besar Indonesia Masters 2025

Penulis: Yusuf Efendi
Rabu 22 Jan 2025, 20:15 WIB
Sikat India, Gregoria Mariska Tunjung Lolos 16 Besar Indonesia Masters 2025

Gregoria Mariska Tunjung/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pebulutangkis tunggal putri Indonesia peringkat 5 dunia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil mengamankan tiket ke babak 16 besar turnamen Indonesia Masters World Tour Super 500 setelah menyudahi perlawanan wakil asal India, Anupama Upadhyaya.

Menempati unggulan kedua, Gregoria Mariska berhasil menundukkan wakil asal India, Anupama Upadhyaya dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-12 dan 21-5, dalam pertandingan yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Rabu (22/1) malam WIB.

Selanjutnya di babak 16 besar Indonesia Masters 2025 pada Kamis (23/1), Gregoria Mariska Tunjung akan mencoba melaju lebih di kandang sendiri saat bertemu dengan pemenang pertandingan antara pemain asal Amerika Serikat, Lauren Lam melawan Lin Hsiang Ti yang baru akan bertanding pada malam hari ini.

Sebelumnya pasangan ganda campuran Merah Putih, Marwan Faza / Aisyah Salsabila Putri Pranata berhasil mengamankan tiket ke babak 16 besar turnamen kandang Indonesia Masters World Tour Super 500 berkat kemenangan atas wakil asal Jerman, Jones Ralfy Jansen / Thuc Phuong Nguyen.

Marwan/Aisyah berhasil menundukkan Jones Ralfy Jansen / Thuc Phuong Nguyen lewat pertandingan ketat rubber game dengan skor 19-21, 21-16 dan 21-13.

Selanjutnya di babak 16 besar Indonesia Masters 2025 pada Kamis (23/1) Marwan / Aisyah akan menghadapi pemenang pertandingan antara wakil Merah Putih, Dejan Ferdinansyah / Siti Fadia Silva Ramadhanti melawan unggulan kedua asal Malaysia, Goh Soon Huat / Shevon Lai Jemie.

Sementara itu di laga lainnya, kejutan terjadi kala pasangan baru ganda campuran, Rinov Rivaldy / Lisa Ayu Kusumawati berhasil menyingkirkan unggulan ketiga asal Taiwan, Yang Po Hsuan / Hu Ling Fang di babak 32 besar turnamen kandang Indonesia Masters World Tour Super 500 lewat rubber game dengan skor 21-23, 21-17 dan 21-17.

Artikel Tag: Gregoria Mariska Tunjung, Indonesia Masters 2025

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/sikat-india-gregoria-mariska-tunjung-lolos-16-besar-indonesia-masters-2025
318  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini