PBSI Umumkan Ahsan/Hendra Kembali ke Pelatnas Cipayung

Penulis: Yusuf Efendi
Sabtu 21 Des 2019, 15:45 WIB
PBSI Umumkan Ahsan/Hendra Kembali ke Pelatnas Cipayung

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : PP PBSI secara resmi telah mengumumkan daftar para pemain yang akan menjadi penghuni Pelatnas Cipayung mulai Januari 2020 mendatang. Di antara para pemain senior yang tetap dipertahankan, pasangan veteran ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan adalah sosok yang paling mencuri perhatian para pecinta bulu tangkis Tanah Air.

Ahsan/Hendra sejak awal 2019 lalu memang berkarir secara profesional meskipun latihan dan juga sparing partner masih dilakukan di bawah bimbingan pelatih kepala ganda putra, Herry Iman Pierngadi.

Penarikan Ahsan/Hendra kembali ke Pelatnas juga disinyalir sebagai bentuk dukungan PBSI bagi Ahsan/Hendra untuk bisa fokus dalam persiapan mereka menuju Olimpiade Tokyo 2020 karena kualifikasi akan berakhir di bulan April mendatang.

Ahsan/Hendra tampil luar biasa musim ini dengan menorehkan rekor sebagai ganda putra pertama yang meraih tiga gelar bergengsi dalam satu musim, yakni All England, Kejuaraan Dunia serta BWF World Tour Finals 2019.

Selain Ahsan/Hendra, pasangan peringkat 1 dunia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon tentunya akan sangat diandalkan pada musim depan di Pelatnas bersama dengan pasangan peringkat 5 dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Kevin/Marcus tampil sangat konsisten musim ini dengan meraih delapan gelar World Tour, sementara Fajar/Rian sukses menjadi pemenang di turnamen Korea Open 2019 lalu.

Pasangan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso yang membantu tim putra meraih medali emas di SEA Games 2019 lalu, masih dipertahankan oleh PBSI dan diharapkan bisa menjadi sparing partner bagi para pemain junior.

Pemain junior yang dimasukkan ke level senior musim depan adalah juara dunia junior 2019, Leo Rolly Carnando/Daniel Martin yang diharapkan bisa menjadi bintang masa depan ganda putra Indonesia.

Berikut Daftar Pemain Ganda Putra Pelatnas 2020:

Ganda Putra

1. Kevin Sanjaya Sukamuljo (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

2. Marcus Fernaldi Gideon (Jaya Raya, DKI Jakarta)

3. Fajar Alfian (SGS PLN Bandung, Jawa Barat)

4. Muhammad Rian Ardianto (Jaya Raya, DKI Jakarta)

5. Leo Rolly Carnando (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

6. Daniel Marthin (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

7. Bagas Maulana (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

8. Muhammad Shohibul Fikri (SGS PLN Bandung, Jawa Barat)

9. Sabar Karyaman Gutama (Exist, DKI Jakarta)

10. Moh. Reza Pahlevi Isfahani (Jaya Raya, DKI Jakarta)

11. Ade Yusuf Santoso (Wima, Jawa Timur)

12. Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira (Tangkas, DKI Jakarta)

13. Hendra Setiawan (Jaya Raya, DKI Jakarta)

14. Mohammad Ahsan (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

Pratama

1. Pramudya Kusumawardana Riyanto (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

2. Yeremia Erich Yoche Yacob (Exist, DKI Jakarta)

3. Muhammad Rayhan Nur Fadillah (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

4. Rahmat Hidayat (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

5. Amri Syahnawi (Jaya Raya, DKI Jakarta)

6. Muhammad Fachrikar P. Mansur (Jaya Raya, DKI Jakarta)

7. Asghar Herfanda (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

8. Rian Canafaro (Djarum Kudus, Jawa Tengah)

9. Chrisandy Santosa (Exist, DKI Jakarta)

10. Enzo Ramadhan Satriadi (Exist, DKI Jakarta)

Artikel Tag: mohammad ahsan, hendra setiawan, Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Fajar Alfian, Muhammad Rian Ardianto, PBSI

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/pbsi-umumkan-ahsanhendra-kembali-ke-pelatnas-cipayung
4989  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini