Pasangan Ganda Campuran Ini Buang Kesempatan Untuk Raih Poin Kualifikasi Olimpiade

Penulis: Yusuf Efendi
Minggu 23 Feb 2020, 17:30 WIB
Pasangan Ganda Campuran Ini Buang Kesempatan Untuk Raih Poin Kualifikasi Olimpiade

Goh Soon Huat-Shevon Jemie Lai/[Foto:Thestar]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pasangan ganda campuran Malaysia, Goh Soon Huat/Shevon Jemie Lai melewatkan peluang emas untuk meningkatkan poin kualifikasi Olimpiade mereka ketika gagal meraih hasil yang diharapkan di turnamen Spanyol Masters 2020 di Barcelona pada pekan ini.

Pasangan peringkat 9 dunia itu adalah unggulan teratas dan dengan tidak adanya pasangan top yang tampil, peluang untuk meraih gelar terbuka lebar. Tetapi perjuangan mereka berakhir dengan mengecewakan pada Jumat (21/2) ketika gagal memenuhi target mereka saat kalah 18-21 dan 18-21 di babak perempat final dari pasangan Kim Sa Rang/Kim Ha Na asal Korea Selatan.

Memenangkan Spanyol Masters bisa membawa mereka ke posisi delapan besar peringkat Race to Tokyo. Tempat kedelapan sekarang ditempati oleh pasangan Hafiz Faizal'Gloria Emanuelle Widjaja dari Indonesia, yang absen dari turnamen minggu ini.

Soon Huat/Shevon saat ini berada di urutan ke-10 dalam peringkat Race to Tokyo dan perlu naik ke delapan besar pada batas waktu kualifikasi 30 April jika mereka ingin meraih debut Olimpiade mereka.

Masih banyak yang bisa dimainkan, tetapi mereka hanya memiliki dua bulan untuk melakukan perjuangan, mulai dengan German Open (5-8 Maret) dan All England (11-15 Maret). Mereka juga akan bersaing di Kejuaraan bergengsi Malaysia Open Super 750, Singapore Open Super 500 dan Kejuaraan Asia pada bulan April.

Rekan senegaranya, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying berada di tempat ketujuh dan satu-satunya cara bagi Soon Huat/Shevon untuk masuk ke Olimpiade adalah dengan meraih tempat di babak delapan besar.

Suatu negara dapat mengirim maksimal dua pasangan untuk Olimpiade Tokyo jika keduanya berada di peringkat delapan besar.

Sementara itu, di nomor ganda putri, pasangan peringkat 15 dunia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean ternyata sangat mengecewakan di Spanyol. Mereka kalah dari pasangan Chloe Birch/Lauren Smith asal Inggris dengan 21-15, 14-21 dan 19-21.

Kekalahan itu berdampak kecil pada harapan Olimpiade mereka, tetapi Mei Kuan/Meng Yean tengah berada di bawah tekanan untuk memberikan beberapa pertunjukan bagus setelah mengalami penurunan performa sejak tahun lalu.

Artikel Tag: Goh Soon Huat, Shevon Jemie Lai, olimpiade tokyo 2020

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/pasangan-ganda-campuran-ini-buang-kesempatan-untuk-raih-poin-kualifikasi-olimpiade
14354  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini