Pantang Pensiun, Ahsan/Hendra Targetkan Olimpiade Paris 2024

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 09 Jan 2023, 12:30 WIB
Pantang Pensiun, Ahsan/Hendra Targetkan Olimpiade Paris 2024

Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pasangan ganda putra peringkat 2 dunia asal Indonesia, Hendra Setiawan / Mohammad Ahsan masih memiliki keinginan untuk membidik tempat di Olimpiade Paris 2024 dan perlu bersaing dengan pasangan muda Indonesia lainnya untuk mendapatkan tempat di Paris Games.

Jika "the Daddies" lolos ke Paris 2024, ini akan menjadi Olimpiade ketiga mereka sebagai pasangan setelah sebelumnya lolos ke Rio de Janeiro 2016 dan Olimpiade Tokyo 2020.

“Masih lama sebelum kita tahu siapa yang bisa lolos ke Olimpiade 2024. Saya ingin memberi mereka tekanan dan tidak ingin memudahkan anak-anak muda kita,” kata Ahsan bercanda.

The Daddies mengakui untuk bisa tampil di Olimpiade Paris 2024, mereka harus tampil secara konsisten di setiap turnamen untuk mengumpulkan poin kualifikasi saat kualifikasi “Race to Paris” dimana periode dimulai pada 1 Mei 2023.

Sementara itu, juara Olimpiade 2008 Hendra Setiawan juga mengatakan tak mau memasukkan terlalu banyak tekanan pada diri mereka sendiri selama fase kualifikasi Olimpiade.

“Saya setuju dengan Ahsan, Olimpiade jangan terlalu dipikirkan. Bagi kami, yang penting adalah bermain konsisten,” kata Hendra Setiawan.

The Daddies mengatakan bahwa mereka cukup bersyukur untuk menempati peringkat 2 Dunia dan dapat mulai berkompetisi lagi pada musim 2023.

“Menjadi peringkat 2 dunia tentunya menjadi awal yang baik bagi kami di tahun 2023,” ujar Hendra Setiawan.

“Saya senang karena bisa memulai musim di lima besar dunia,” tambah Ahsan..

Hendra/Ahsan akan berlaga di Malaysia Open 2023 pekan ini dan seterusnya melawan peringkat 20 dunia He Ji Ting/Zhou Hao Dong dari Tiongkok di babak pertama. Mereka bisa bertemu rekan senegaranya, Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan jika mampu lolos ke babak kedua.

Artikel Tag: mohammad ahsan, hendra setiawan, Malaysia Open 2023, Olimpiade Paris 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/pantang-pensiun-ahsanhendra-targetkan-olimpiade-paris-2024
847  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini