Libas Malaysia, Greysia/Apriyani Lolos Semifinal BWF World Tour Finals 2021

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 03 Des 2021, 15:15 WIB
Libas Malaysia, Greysia/Apriyani Lolos Semifinal BWF World Tour Finals 2021

Greysia Polii-Apriyani Rahayu/[PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Pasangan ganda putri Indonesia peringkat 5 dunia, Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sukses memastikan langkah ke babak semifinal turnamen bergengsi BWF World Tour Finals 2021 setelah di laga terakhir penyisihan Grup B berhasil memulangkan wakil asal Malaysia, Pearly Tan/M Thinaah.

Greysia/Apriyani yang kalah di pertandingan kedua pada Kamis (2/12), tak menyiakan kesempatan untuk menyingkirkan Pearly/Thinaah lewat pertarungan dua game langsung dengan skor 21-18 dan 21-11, dalam pertandingan yang berlangsung di Bali Internasional Convention Center, Nusa Dua pada Jumat (3/12) siang WITA. 

Greysia/Apriyani memulai pertandingan dengan lambat. Setelah tertinggal 0-2, ganda putri kebanggaan Indonesia itu terus saja tertekan hingga tertinggal 1-6. Beruntung mereka mampu mengubah tempo untuk bisa mengejar dan perlahan menipiskan ketertinggalan di interval dengan 10-11.

Selepas restart Greysia/Apriyani tak membiarkan pasangan Malaysia untuk mengambil alih permainan. Terbukti pasangan peringkat 5 dunia itu mampu keluar dari tekanan untuk bisa membalikan keadaan menjadi 16-13 dan terus menjaga keunggulan hingga menutup game pertama. 

Tak ingin kehilangan momentum, Greysia /Apriyani langsung melesat di game kedua. Empat angka beruntun mampu mereka raih untuk membuka keunggulan 4-0 dan terus memimpin untuk menutup interval dengan 11-5. 

Penampilan Greysia/Apriyani kian tak terbendung saat mereka unggul hingga 10 angka dengan 17-7 dan terus melanjutkannya untuk menutup kembali game kedua dengan skor yang cukup jauh, sekaligus memastikan tiket semifinal BWF World Tour Finals 2021.

Selepas pertandingan, Apriyani Rahayu mengakui bahwa mereka telat panas dan tidak langsung in ke permainan. Beruntung, pelatih Eng Hian memberikan instruksi yang bisa membangun momentum mereka. 

"Kami terlambat untuk menyerang secara agresif. Untung pelatih mengingatkan agar mengubah pola permainan dan serangan," katanya.

Artikel Tag: Greysia Polii, apriyani rahayu, BWF World Tour Finals 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/libas-malaysia-greysiaapriyani-lolos-semifinal-bwf-world-tour-finals-2021
715  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini