Korea Open 2019: Shesar Terhadang Juara Bertahan

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 27 Sep 2019, 19:31 WIB
Korea Open 2019: Shesar Terhadang Juara Bertahan

Chou Tien Chen-Shesar Hiren Rhustavito/[Foto:PBSI]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Pebulutangkis tunggal putra Indonesia peringkat 27 dunia, Shesar Hiren Rhustavito, gagal mengamankan tempat di babak empat besar turnamen Korea Open 2019 World Tour Super 500 yang berhadiah total USD 400.000 atau berkisar 5,8 miliar rupiah.

Shesar harus mengakui keunggulan pemain peringkat 2 dunia, Chou dua game langsung dengan skor 18-21 dan 9-21 dalam tempo 40 menit.

Shesar mengawali laga dengan buruk di awal laga dan terlihat cukup kesulitan mengimbangi kecepatan Chou hingga harus tertinggal cukup jauh hingga 14-19. Dalam momen ini Shesar mendapatkan kembali bentuk permainan terbaiknya dan perlahan mampu menipiskan ketertinggalan menjadi 18-19. Namun sayang, kurangnya fokus di momen krusial membuat Chou berhasil meraih dua poin terakhir hingga menutup game pertama.

Permainan impresif Shesar justru tak terlihat di game kedua. Juara Spanyol Masters 2019 itu terus saja tertekan oleh permainan rapat yang ditunjukkan oleh Chou hingga memaksa Shesar untuk terus membuat kesalahan sendiri dan kian memudahkan unggulan kedua itu untuk bisa menutup kembali game kedua, sekaligus menghentikan perlawanan Shesar di perempat final Korea Open 2019.

“Saya sudah coba buat keluar dari tekanan lawan. Tapi saya juga masih sering mati sendiri. Hal itu yang harus saya kurangi kedepannya. Mainnya harus lebih safe. Bola-bola saya juga harus lebih menyusahkan buat lawan,” kata Shesar usai pertandingan.

Setelah gagal di Inchoen, Shesar akan mencoba bangkit dan kembali tampil di Tour Eropa yang akan dimulai di Denmark Open 2019 Super 750 pada pertengahan Oktober mendatang.

Artikel Tag: Shesar Hiren Rhustavito, Chou Tien Chen, Korea Open 2019

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/korea-open-2019-shesar-terhadang-juara-bertahan
1374  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini