Kalahkan Tuan Rumah, Jonatan Juga Berhasil Maju ke Babak Kedua

Penulis: Demank Rinjani
Rabu 16 Sep 2015, 20:30 WIB
Kalahkan Tuan Rumah, Jonatan Juga Berhasil Maju ke Babak Kedua

Jonatan berhasil melangkah ke babak kedua Korea Terbuka 2015

Ligaolahraga.com -

LigaOlahraga.com - Tunggal putra Indonesia Jonatan Christie berhasil melangkah ke putaran kedua setelah mengalahkan wakil tuan rumah, Lee Dong Keun dengan skor 13-21, 16-21, 21-13.

Seperti dilansir Detikcom, dalam catatan pertandingan Jonatan sempat tertinggal 5-11. Namun Jonatan mampu bangkit setelah istirahat saat interval. Ia langsung membalikan keadaan dengan unggul 13-11.Poin kembali ketat 20-20, dengan Jonatan mampu menyelesaikan dengan unggul 23-21.

Jonatan kehilangan kemenangan di gim kedua. Gim ketiga malah lebih mudah bagi Jonatan dengan unggul tak terkejar sejak interval.

Sementara itu,hasil berbeda dibukukan Markus Ferbnaldi/Kevin Snjaya Suikomuljo. Keduanya dihentikan ganda Korea Selatan, Lee Yong Dae/Yoo Yeon Seong, yang juga jadi unggulan pertama dengan skor 11-21, 12-21.

 

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kalahkan-tuan-rumah-jonatan-juga-berhasil-maju-ke-babak-kedua
662  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini