Kalahkan Senior, Rahmat/Yeremia Lolos ke Final Indonesia Masters 2024
Berita Badminton : Pasangan baru ganda putra Indonesia, Rahmat Hidayat / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan sukses menjejak final turnamen kandang Indonesia Masters World Tour Super 100 setelah menundukkan seniornya yang juga mantan pemain Pelatnas Cipayung, Hardianto / Ade Yusuf Santoso..
Namun, kemenangan Rahmat / Yeremia tak diraih dengan mudah karena harus bertarung hingga rubber game kala menundukkan Hardianto Ade Yusuf Santoso dengan skor 21-15, 11-21 dan 21-19, dalam pertandingan yang berlangsung di GOR Remaja Pekanbaru Riau pada Sabtu (31/8) malam WIB .
Selanjutnya di babak final Indonesia Masters Super 100 pada Minggu (1/9), Rahmat / Yeremia akan menghadapi wakil asal Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn / Worapol Thongsa Nga yang di laga semifinal lainnya berhasil memulangkan ganda putra asal Filipina, Christian Bernando / Alvin Morada lewat pertarungan dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-11 dan 21-6 hanya dalam waktu 19 menit saja .
Sementara itu di sektor ganda putri, unggulan teratas Jesita Putri Miantoro / Febi Setianingrum berhasil melangkah ke partai puncak turnamen Indonesia Masters Super 100 setelah menundukkan kompatriotnya di Pelatnas Cipayung, Siti Sarah Azzahra / Agnia Sri Rahayu dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 24-22 dan 21-15 .
Jesita Putri Miantoro / Febi Setianingrum akan mencoba meraih gelar pertamanya musim ini menghadapi wakil asal Jepang yang menempati unggulan ketujuh, Mizuki Otake / Miyu Takahashi yang di laga sebelumnya berhasil memulangkan ganda putri Pelatnas Cipayung lainnya, Arlya Nabila Thesa Mungaran / Az Zahra Ditya Ramadhani lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 21-8, 21-23 dan 21-15 .
Artikel Tag: Rahmat Hidayat, Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Indonesia Masters Super 100
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/kalahkan-senior-rahmatyeremia-lolos-ke-final-indonesia-masters-2024
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini