Joo Ven Siap Melangkah Jauh Di German Open 2019
Berita Badminton: Pebulutangkis tunggal putra tim nasional Malaysia, Soong Joo Ven, berharap dapat membangun momentum kemenangannya di Kejuaraan Nasional pada pekan lalu dengan terus tampil baik di turnamen German Open 2019 yang tengah berlangsung pada pekan ini.
Joo Ven yang datang dari babak kualifikasi, berhasil mengalahkan Lu Chia Hung asal Taiwan dengan 21-16, 10-21, 21-13 di babak kedua dan akan berhadapan dengan pemain asal Denmark, Hans Kristian Solberg Vittinghus di babak delapan besar. sebelumnya, Vittinghus menang 16-21, 21-19, 21-13 atas juara dunia lima kali asal China, Lin Dan.
Segalanya mulai terlihat baik untuk Joo Ven, yang baru saja menjadi juara nasional. Tetapi apakah itu cukup untuk membuatnya tetap dalam rencana pelatih kepala tunggal putra Misbun Sidek?
“Hanya saya yang tahu betapa sulitnya itu. Laporan berita terus-menerus membuat saya merasa tegang karena nama saya selalu disebutkan setiap kali ada berita pemain BAM," kata Joo Ven.
“Itu benar-benar memengaruhi kepercayaan diri saya. Namun, saya tidak bisa cukup berterima kasih kepada pelatih saya. Pelatih Misbun, Hendrawan, dan Indra Wijaya selalu ada untuk saya, jadi saya sangat berharap bahwa performa bagus saya akhir-akhir ini akan meyakinkan mereka lebih banyak lagi," ungkapnya.
Keberhasilan Joo Ven menjadi juara nasional membuatnya kian percaya diri menghadapi para pemain papan atas di German Open.
“Ketika saya memenangkan Kejuaraan Nasional minggu lalu, saya tahu saya masih memiliki semangat dalam diri saya. Dan kemudian datang ke Jerman, dan memenangkan dua pertandingan di babak kualifikasi dan menyingkirkan pemain unggulan (Khosit Phetpradab) di babak pertama membuat saya lebih percaya diri," kata Joo Ven.
“Sekarang saya tahu bahwa saya bisa melaju jauh. Saya bisa melakukan ini bahkan jika orang lain tidak percaya pada saya. Saya selalu mengeluarkan kemampuan saya dan memberikan yang terbaik. Tujuan utama saya adalah mulai menaikkan peringkat dunia,” pungkas Joo Ven dengan yakin.
Artikel Tag: Soong Joo Ven, Hans Kristian Solberg Vittinghus, German Open 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/joo-ven-siap-melangkah-jauh-di-german-open-2019
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini