Jepang Batalkan Turnamen Internasional Musim Semi Karena Covid-19

Penulis: Yusuf Efendi
Senin 01 Feb 2021, 14:45 WIB
Jepang Batalkan Turnamen Internasional Musim Semi 2021

Podium Ganda Putra All England 2020/[Foto:AFP]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Kompetisi bulu tangkis internasional yang akan berlangsung musim semi ini di Tokyo Jepang telah dibatalkan, kata pihak penyelenggara, di mana acara olahraga terbaru yang terkena larangan perjalanan Covid-19, hanya enam bulan sebelum Olimpiade Tokyo .

Yonex Osaka International Challenge 2021 yang dijadwalkan akan berlangsung pada 31 Maret hingga 4 April 2021 telah dibatalkan " karena sulit untuk menjamu para pemain asing" di bawah aturan imigrasi saat ini, kata Asosiasi Bulu Tangkis Nipon ( NBA ) .

"Kami khawatir tentang apakah kompetisi yang dijadwalkan pada Maret dan seterusnya yang akan digunakan sebagai bagian dari proses seleksi atlet Olimpiade, akan diadakan sesuai jadwal," kata seorang pejabat yang tidak mau disebutkan namanya .

Sebagian besar negara bagian termasuk Tokyo dan kota barat Osaka berada dalam keadaan darurat untuk mengatasi lonjakan kasus pandemi Covid-19, dengan perbatasan ditutup untuk hampir semua orang asing, tidak terkecuali atlet.

Acara uji coba Olimpiade Tokyo pertama tahun 2021, kompetisi renang artistik yang dijadwalkan pada Maret, ditunda pada Kamis selama dua bulan, juga karena pembatasan perjalanan .

Pada hari yang sama, diumumkan bahwa tim Jepang telah mengundurkan diri dari turnamen sepak bola wanita empat negara di Florida bulan depan karena lonjakan infeksi Covid-19 di Jepang .

Kejuaraan akbar empat tahunan yang awalnya akan berlangsung pada tahun 2020 lalu tetapi ditunda karena virus corona dan akan dimulai pada 23 Juli mendatang .

Artikel Tag: jepang, Covid-19, olimpiade

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/jepang-batalkan-turnamen-internasional-musim-semi-karena-covid-19
2321  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini