French Open Jadi Ujian Konsistensi Bagi PV Sindhu

Penulis: Yusuf Efendi
Selasa 26 Okt 2021, 10:00 WIB
PV Sindhu Tuntut Konsistensi di French Open Pekan Ini

PV Sindhu/[Foto:Times of India]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton : Peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo asal India, PV Sindhu, akan berusaha memperbaiki kekurangannya saat dia berkompetisi di turnamen bulu tangkis French Open Super 750, yang dimulai pada Selasa (26/10).

Memainkan turnamen pertamanya dalam dua bulan, PV Sindhu terlihat agak lamban di Denmark Open minggu lalu, di mana dia kalah di perempat final dari pemain Korea Selatan yang sedang naik daun, An Se Young. 

Dia telah berjuang melewati Busanan Ongbamrungphan dari Thailand untuk mencapai babak delapan besar.

Namun, juara dunia PV Sindhu, tidak memiliki rencana B melawan An, yang tidak mengizinkan pemain India itu memainkan permainan menyerangnya.

Pemain berusia 26 tahun dari Hyderabad, yang akan membuka pertandingan melawan pemain asal Denmark, Julie Dawall Jakobsen minggu ini, perlu mendapatkan kembali dirinya yang agresif dan juga memperkuat pertahanannya jika dia berharap untuk mencapai podium.

Sindhu kemungkinan akan bertemu lawan seperti Line Christophersen dari Denmark dan Busanan Ongbamrungphan dari Thailand atau Kristy Gilmour dari Skotlandia di babak berikutnya.

Peraih medali perunggu Olimpiade London, Saina Nehwal, yang bermasalah dengan cedera pangkal paha di Final Piala Uber namun bermain di Denmark Open sebelum kalah di babak pembukaan, akan berharap untuk membuat awal kemenangan ketika dia membuka turmamen melawan Sayaka Takahashi dari Jepang.

Di tunggal putra, semua mata akan tertuju pada Sameer Verma setelah penampilannya yang memukau pekan lalu.

Pemain berusia 25 tahun dari Madhya Pradesh mengejutkan pemain nomor tiga dunia, Anders Antonsen di Odense sebelum kalah melawan pemain Indonesia, Tommy Sugiarto karena cedera betis dan dia harus berada di puncak permainannya saat menghadapi unggulan keenam asal Indonesia, Jonatan Christie di French Open 2021.

Kidambi Srikanth akan mendapatkan kesempatan lagi untuk membalas kekalahannya pekan lalu saat menghadapi pemain nomor satu dunia, kento Momota dari Jepang di babak pembukaan.

Sementara Srikanth melakukan perlawanan di game pembuka, ia kehabisan tenaga di game kedua melawan Momota, yang tampil solid di turnamen untuk akhirnya mencapai final di Denmark Open pekan lalu. 

Artikel Tag: PV Sindhu, French Open 2021

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/french-open-jadi-ujian-konsistensi-bagi-pv-sindhu
992  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini