Asa Sindhu dan Saina Buru Gelar All England Perdana

PV Sindhu-Saina Nehwal/[Foto:Times of India]
Berita Badminton: Meskipun PV Sindhu dan Saina Nehwal telah mencapai banyak hal, perburuan untuk meraih gelar All England terus berlanjut karena mereka masih merupakan harapan terbaik India untuk meraih kejayaan di Birmingham Arena, London.
Setiap bulan Maret, para pebulutangkis papan atas dunia kian bersemangat untuk meraih hasil terbaik di Kejuaraan All England Open. Kompetisi tertua di dunia itu penuh dengan sejarah dan tradisi, dianggap sebagai tolok ukur untuk memastikan gelar juara dunia hingga kejuaraan dunia resmi dimulai pada tahun 1977.
Dimulai pada 1899 dengan kompetisi sektor ganda, All England terus meraih keunggulan dan juga prestis yang menawarkan hadiah uang lebih tinggi di BWF World Tour yang tahun ini mencapai USD 1.000.000 atau berkisar 15 miliar rupiah.
Kemenangan Prakash Padukone pada tahun 1980 adalah bagian dari sejarah bulu tangkis India. Namun jauh kemudian pada tahun 2001, Pullela Gopichand membawa pulang gelar itu dan melanjutkan tradisi India di sektor tunggal.
Meskipun PV Sindhu dan Saina Nehwal telah mencapai banyak hal, perburuan tanpa henti mereka untuk gelar All-England masih terus berlanjut. Saat ini, di antara para pemain India, Saina memiliki rekor terbaik di kejuaraan itu.
Saina paling dekat untuk mewujudkan gelar setelah mampu mencapai final tahun 2015. Namun sayang, ia harus menuai kekalahan saat melawan Carolina Marin asal Spanyol lewat pertarungan ketat rubber game 16-21, 21-14 dan 21-7.
Sindhu, yang menikmati penampilan terbaiknya pada tahun 2018 dengan melangkah hingga babak semifinal, memiliki keyakinan yang kuat, setelah menunjukkan konsistensi luar biasa selama beberapa tahun terakhir.
Sindhu sukses meraih medali perak di Olimpiade, kejuaraan dunia, Asian Games, dan Commonwealth Games serta suksea menggondol mahkota BWF World Tour Finals 2018 lalu yang membuat pundi-pundi uangnya kian bertambah.
Artikel Tag: saina nehwal, PV Sindhu, All England Open 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/asa-sindhu-dan-saina-buru-gelar-all-england-perdana
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini