Ambisi Besar Nozomi Okuhara Raih Emas Olimpiade

Penulis: Yusuf Efendi
Jumat 09 Nov 2018, 16:30 WIB
Ambisi Besar Nozomi Okuhara Raih Emas Olimpiade

Nozomi Okuhara/[Foto:Badmintoneurope]

Ligaolahraga.com -

Berita Badminton: Pebulutangkis tunggal putri peringkat 6 dunia asal Jepang, Nozomi Okuhara, mempunyai ambisi besar untuk bisa meraih medali emas di Olimpiade Tokyo 2020, atau di kandang sendiri.

Musim ini, Okuhara sukses meraih beberapa gelar juara, yakni Thailand Open 2018, Korea Open 2018 serta runner-up di Japan Open 2018 lalu. Ia juga membantu tim beregu putri Jepang meraih medali emas di Asian Games 2018 di Jakarta Indonesia.

"Musim 2017 itu sulit bagi saya, saya mengalami cedera. Jadi, 2018 pasti tahun yang lebih baik, saya sangat senang dengan apa yang telah saya capai sejauh ini," kata Okuhara.

Pada tahun 2017, Okuhara mampu memenangkan medali emas Kejuaraan Dunia di Glasgow Skotlandia. Tahun ini, Ia kalah melawan musuh bebuyutannya asal India, Pusarla Venkata Shindu di babak perempat final.

"Ada banyak pemain tunggal putri yang bagus saat ini. Jadi, sangat sulit untuk menang di kompetisi yang kuat ini, namun saya pikir saya bisa menghadapi pertempuran ini," ungkap Okuhara.

Lawan terkuat Okuhara tahun ini adalah juara dunia 2018 asal Spanyol, Carolina Marin yang mengalahkannya dua kali musim ini, yakni di final Japan Open dan semifinal Victor China Open 2018.

"Carolina Marin adalah salah satu pemain terbaik dunia tahun ini. Setelah memenangkan Kejuaraan Dunia dan China Open. Dia dalam kondisi yang sangat baik. Namun tujuan saya adalah mengalahkannya suatu hari nanti, setidaknya saya ingin mencobanya," Okuhara menambahkan.

Salah satu tujuan besar pemain Jepang itu adalah memenangkan medali emas Olimpiade 2020 di negara asalnya. Peluang bagi Okuhara untuk mencapai tujuan itu cukup baik. Ia berhasil memenangkan medali perunggu di Olimpiade di Rio de Janeiro pada tahun 2016 lalu.

"Pertandingan Olimpiade adalah turnamen yang sangat penting. Tampil di rumah sendiri sangat berarti bagiku. Namun tentu saja, ada kompetisi yang kuat di tunggal putri Jepang. Kami semua ingin berpartisipasi dalam turnamen ini, jadi ada banyak tekanan," kata Okuhara.

"Tujuan saya adalah memenangkan medali emas di Tokyo. Namun saya tahu bahwa saya akan sangat menikmati berpartisipasi di Olimpiade Tokyo meskipun itu adalah tantangan yang sangat sulit," pungkas Okuhara dengan yakin.

Artikel Tag: nozomi okuhara, carolina marin, PV Sindhu, olimpiade tokyo 2020

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/badminton/ambisi-besar-nozomi-okuhara-raih-medali-emas-olimpiade-tokyo-2020
3484  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini