Kanal

Zidane Berikan Pujian untuk Lini Belakang Atalanta

Penulis: Senja Hanan
25 Feb 2021, 20:17 WIB

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. (Images: Getty)

Berita Liga Champions: Real Madrid harus bersusah payah mengalahkan Atalanta dengan skor 1-0 dalam leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Pelatih Zinedine Zidane berikan pujian kepada lini belakang tim tuan rumah.

Dalam pertandingan leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Gewiss, Kamis (25/2) dini hari WIB, Los Blancos mengalami kesulitan untuk membongkar rapatnya pertahanan Saat laga tampak bakal berakhir dengan skor kacamata, Ferland Mendy melepaskan percobaan dari luar kotak penalti dan penempatan bolanya gagal dijangkau kiper Atalanta, Pierluigi Gollini, pada menit ke-86.

“Mereka [Atalanta] secara fisik kuat, dan mereka tampil luar biasa di belakang,” demikian Zidane dikutip dari laman resmi UEFA. “ini adalah hasil bagus untuk kami dan itu merupakan hal terpenting. Saya tidak merasa kreativitas adalah sebuah masalah karena kami berhasil mencetak gol, dan tidak kebobolan."

“Kami memiliki banyak pemain yang absen namun kami berada dalam jalur yang tepat, kami kuat dalam bertahan, tidak memberi lawan peluang dan pulang dengan meraih gol tandang.” “

Ini adalah pertandingan yang sulit, namun di akhir hasilnya bagus. Kami tidak begitu hebat saat sepuluh melawan 11, tapi hasil ini adalah yang terpenting begitu pun gol tandangnya," sambung pelatih asal Prancis itu.

Kedua tim dijadwalkan kembali bertemu di ibu kota Spanyol untuk memainkan leg kedua pada pertengahan Maret mendatang. "Masih ada leg kedua yang akan dijalani dan kami juga harus memenangkan yang di kandang," tambahnya.

Artikel Tag: Real Madrid, Zinedine Zidane

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru